Kompas TV regional hukum

Anggota Polisi di Garut Dipecat karena Curi Motor 4 Kali, Pakai Narkoba, dan Bolos Kerja 200 Hari

Kompas.tv - 12 Juli 2022, 08:02 WIB
anggota-polisi-di-garut-dipecat-karena-curi-motor-4-kali-pakai-narkoba-dan-bolos-kerja-200-hari
Ilustrasi polisi (Sumber: Tribunnews.com)
Penulis : Tito Dirhantoro | Editor : Desy Afrianti

GARUT, KOMPAS.TV - Seorang anggota polisi yang berdinas di Polres Garut, Jawa Barat, bernama Brigadir Dian Hadianto terpaksa dipecat dari kesatuannya.

Kapolres Garut AKBP Wirdhanto Hadicaksono mengatakan pemecatan terhadap Brigadir Dian Hadianto dilakukan karena yang bersangkutan terbukti melakukan sejumlah pelanggaran.

Baca Juga: Alasan Bharada E Tak Terluka Sama Sekali Baku Tembak dengan Brigadir J di Rumah Kadiv Propam Polri

Adapun pelanggaran yang dilakukan Brigadir Dian yaitu melakukan tindak pidana pencurian kendaraan bermotor.

Tak hanya itu, kata Wirdhanto, anak buahnya tersebut juga tidak masuk kerja selama 200 hari atau lebih dari 6 bulan.


 

Wirdhanto menjelaskan pemecatan tidak hormat kepada anggotanya tersebut berdasarkan surat keputusan Kapolda Jabar.

“Berdasarkan surat keputusan Kapolda Jawa Barat, kami melakukan upacara pemberhentian tidak dengan hormat atau PTDH kepada salah satu anggota kami Brigadir Dian Hadianto,” kata Wirdhanto saat upacara pemberhentian anggota Polri di Markas Polres Garut, Senin (11/7/2022).

Baca Juga: Terungkap, ACT Terima Dana Donasi Rp60 Miliar per Bulan, Langsung Dipotong Sampai Rp12 Miliar

Seperti dikutip dari Antara, Wirdhanto menuturkan, upacara pemberhentian tidak hormat terhadap Brigadir Dian tidak hadiri oleh yang bersangkutan.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x