SUBANG, KOMPAS.TV - Peristiwa terbakarnya mobil pick up terjadi Senin dini hari, awalnya mobil berpenumpang 7 orang ini melaju dari dari arah Jakarta menuju Cirebon.
Namun diduga karena sopir mengantuk mobil kemudian oleng.
Tiga korban berhasil dievakuasi warga tetapi 4 korban lainnya tak bisa diselamatkan karena api cepat membesar.
Baca Juga: Ini Identitas Korban Tewas dan Luka Mobil Terbakar di Subang
Seluruh korban merupakan warga Desa Tiben, Kecamatan Patrol, Indramayu, Jawa Barat.
Korban selamat mengaku kecelakaan terjadi saat mereka pulang usai menonton pertandingan sepak bola Piala AFF U19 di Bekasi, sebagian penumpang tertidur ketika mobil terbakar.
Jenazah dan korban luka dibawa ke Pamanukan Medical Center, Subang, Jawa Barat.
Penyebab pasti mobil terbakar dalam penyelidikan Polsek Pamanukan dan Polres Subang.
Sebelum terbakar, mobil pick up menabrak pembatas jalan di Pantura Pamanukan. Selain melakukan olah TKP polisi akan memeriksa kelalaian kendaraan.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.