Kompas TV regional berita daerah

Seru! Puluhan Difabel Berwisata ke Taman Satwa

Kompas.tv - 11 Juli 2022, 13:37 WIB
Penulis : Kompastv Lampung

KOMPAS.TV, LAMPUNG – Puluhan penyandang disabilitas dan anak anak berkebutuhan khusus di Kota Bandar Lampung menikmati waktu berlibur di Taman Wisata Konservasi Lembah Hijau pada Jumat (7/7/2022) lalu.

Pada kegiatan tersebut, mereka diajak untuk menyentuh langsung bagaimana bentuk gajah Sumatera dan diarahakan menuju setiap kandang satwa secara tertib dan hati hati, serta tetap dalam bimbingan petugas.

Baca Juga: Donasi Pembaca Kompas Untuk Disabilitas di Lampung

Meski tidak dapat melihat, penyandang disabilitas tunanetra tetap dapat meluapkan rasa takjubnya pada satwa yang ia sentuh.

“Bulunya jarang-jarang, kakinya besar banget , hampir setinggi saya (gajah),” kata Fira pengunjung anak tunanetra yang mendeskripsikan gajah. 

Irwan Nasution selaku Komisaris Utama Taman Wisata Lembah Hijau mengatakan, kehadiran puluhan penyandang disabilitas merupakan bentuk mengedukasi dalam mengenal berbagai jenis satwa secara langsung. Lokasi ini pun dinilai ramah bagi para penyandang disabilitas

“Kami mengundang mereka ke Lembah Hijau untuk bisa melihat langsung tentang bagaimana gajah itu besar sekali dan juga memegang belalai gajah itu maupun telinga gajah,” ucapnya.

Baca Juga: Dosen ITERA Bangun PLTMH dan PLTS Terangi Desa

Menurunnya jumlah penyebaran Covid-19, menjadikan tempat wisata ini kembali ramai didatangi pengunjung. Namun, pihak pengelola tetap mewajibkan pengunjung untuk menerapkan protokol kesehatan.

#disabilitas #lembahhijau #tunanetra




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x