KOMPAS.TV - Manfaat sebesar Rp 443 miliar dibayarkan oleh BPJamsostek bagi lebih dari 35 ribu warga Nusa Tenggara Barat untuk satu tahun.
Manfaat ini diserahkan oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin secara simbolis kepada Gubernur NTB Zulkieflimansyah yang didampingi oleh Direktur Utama BPJamsostek anggoro Eko Cahyo, serta Dirjen Rehabilitasi Sosial Kemensos Pepen Nazaruddin saat kunjungan kerja wapres di Lombok, NTB.
Baca Juga: BPJamsostek Klaim Beri Perlindungan Tenaga Kerja Terdaftar 100% di Tahun Pertama, Ini Selanjutnya
Dalam sambutannya, wapres menyampaikan berbagai bantuan yang diserahkan merupakan komitmen dan kewajiban pemerintah untuk memberikan perlindungan sosial kepada masyarakat yang memang tidak mampu.
Selain itu bantuan juga diberikan untuk mendukung pemberdayaan masyarakat agar nantinya bisa mandiri.
Selanjutnya, Direktur Utama BPJamsostek Anggoro Eko Cahyo mengatakan, kegiatan ini merupakan bukti hadirnya negara dalam memberikan kepastian akan jaminan sosial kepada seluruh pekerja Indonesia.
BPJamsostek mengajak seluruh pihak untuk terlibat dalam mempercepat tercapainya universal coverage atau cakupan secara menyeluruh.
Karena dengan memiliki perlindungan, pekerja dapat bekerja dengan fokus keluarga tenang demi menciptakan masyarakat yang produktif, mandiri, dan sejahtera.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.