JAKARTA, KOMPAS.TV - Lengkap sudah empat tim yang bakal bertanding di semifinal Piala Presiden 2022.
Borneo FC menjadi tim terakhir yang memastikan diri untuk lolos ke babak empat besar turnamen pramusim tersebut.
Menghadapi PSM Makassar di Stadion Segiri pada babak perempat final Piala Presiden 2022, Minggu (3/7/2022), skuad Pesut Etam sukses menang dengan skor 2-1.
Dua gol kemenangan Borneo FC dicetak oleh Agung Pras pada menit 5 serta Matheus Pato menit 17.
Sementara PSM hanya sanggup membalas satu gol melalui Wiljan Pluim di menit 75.
Dengan kemenangan ini, tim asuhan Milomir Seslija itu akan menantang PSS Sleman di semifinal Piala Presiden 2022.
Sebelumnya, skuad asuhan Seto Nurdiyantoro itu lolos ke semifinal setelah menaklukkan Persib Bandung.
Baca Juga: Teco Singgung Piala Presiden Penyebab Bali United Dihajar Visakha di AFC Cup
Saat menghadapi Persib, PSS sempat unggul lebih dulu lewat gol dari Boas menit 53 sebelum disamakan melalui eksekusi penalti Marc Klok di menit akhir pertandingan.
Karena skor imbang 1-1, pemenang laga pun harus ditentukan melalui duel adu tendangan penalti.
Pada babak drama adu penalti ini, PSS sukses meraih kemenangan dengan skor 4-2.
Sementara di semifinal Piala Presiden 2022 lainnya, Arema FC akan menghadapi PSIS Semarang.
Kedua tim melaju ke semifinal setelah sama-sama mengalahkan lawannya lewat duel adu penalti.
Arema FC menyingkirkan Barito Putera dengan skor 5-4 sementara PSIS menghentikan perlawanan Bhayangkara FC 9-8 setelah bermain imbang 1-1 selama 90 menit.
Babak semifinal Piala Presiden 2022 akan digelar dengan sistem dua leg pada Kamis (7/7/2022) serta Senin (11/7/2022).
Leg 1: Kamis, 7 Juli 2022
PSIS Semarang vs Arema FC
PSS Sleman vs Borneo FC
Leg 2: Senin, 11 Juli 2022
Arema FC vs PSIS Semarang
Borneo FC vs PSS Sleman
Baca Juga: PSIS Paling Galak, Ini Statistik Piala Presiden 2022 Terbaru Jelang Semifinal
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.