Kompas TV video vod

Tumpukan Limbah Popok Bayi Resahkan Warga Desa Mekarjaya Karena Kerap Keluarkan Bau Tak Sedap

Kompas.tv - 21 Juni 2022, 14:25 WIB
Penulis : Dea Davina

KARAWANG, KOMPAS.TV - Polres Karawang tengah menyelidiki laporan mengenai adanya tumpukan limbah popok bayi, di pekarangan rumah warga di Desa Mekarjaya, Kecamatan Rawamerta, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

Polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara, dan memasang garis polisi di lokasi limbah.

Polisi juga telah memeriksa 3 orang saksi, untuk menyelidiki jumlah dan lama penimbunan, serta pemilik lokasi penimbunan.

Baca Juga: Diduga Tercemar Limbah, Pengelola Pantai Balongan Desak Pembuang Limbah Tanggung Jawab!

Hasil penyelidikan sementara, penampungan limbah popok itu tidak berizin.

Sampel limbah juga telah diambil untuk diuji di laboratorium, untuk mengetahui kandungan limbah dan tingkat pencemarannya terhadap lingkungan.

Keberadaan tumpukan limbah popok meresahkan warga sekitar, karena mengeluarkan bau tidak sedap, terutama di saat hujan.

Demi kenyamanan warga, lokasi akan dibersihkan dari tumpukan limbah.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x