LEBAK, KOMPAS,TV - Hujan deras yang disertai angin kencang menyebabkan pohon besar jenis trembesi tumbang di Kabupaten Lebak, Banten.
Sempat terjadi kemacetan panjang di ruas jalan.
Pohon tumbang berada di ruas Jalan Jendral Sudirman, Kabupaten Lebak, Banten.
Hampir semua badan jalan tertutup akibat pohon tumbang tepat melintang di jalan.
Akibatnya kemacetan panjang sempat terjadi di lokasi kejadian.
Baca Juga: Cuaca Jakarta Hari Ini 21 Juni: Pagi Cerah Berawan, Siang Hujan Disertai Angin Kencang di 3 Wilayah
Dengan menggunakan mesin pemotong, petugas BPBD Lebak dibantu warga langsung memindahkan pohon tumbang.
Proses pemindahan sempat terkendala akibat kabel listrik yang ikut terputus.
Tak berapa lama, akhirnya petugas dapat memindahkan pohon.
Setelah pohon dipindahkan, arus lalu lintas berangsur normal.
Warga menyebut pohon tumbang setelah hujan deras disertai angin kencang terjadi.
Tidak ada korban dalam kejadian ini.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.