Kompas TV olahraga kompas sport

Striker Real Madrid Luka Jovic Dipinjam Fiorentina, Gajinya Dibayar Patungan

Kompas.tv - 18 Juni 2022, 02:05 WIB
striker-real-madrid-luka-jovic-dipinjam-fiorentina-gajinya-dibayar-patungan
Striker klub Spanyol Real Madrid, Luka Jovic. (Sumber: Instagram @lukajovic)
Penulis : Christandi Dimas | Editor : Hariyanto Kurniawan

TUSCANY, KOMPAS.TV - Dilansir media Football Italia, klub Fiorentina telah mencapai kesepakatan untuk mengambil Luka Jovic dengan status pinjaman dari Real Madrid.

Klub Serie A itu hanya membayar setengah gajinya dan setengah lagi masih dibayarkan oleh El Real, yang mana gaji bersih Jovic adalah 5 juta euro per tahun.

Baca Juga: Ini 4 Pilihan Gelandang jika Manchester United Tak Bisa Beli Frenkie de Jong

Menurut media Buta Sport di Serbia, Real Madrid telah setuju untuk meminjamkan Jovic ke Fiorentina untuk musim 2022/2023.

Mereka berharap Luka Jovic dapat direvitalisasi di Fiorentina dan mengikuti jejak Dusan Vlahovic, sehingga mendapatkan transfer di tempat lain.

Fiorentina diketahui lolos ke playoff Liga Konferensi di bawah pelatih Vincenzo Italiano yang bermain menyerang.

Baca Juga: Darwin Nunez: Saya Ingin Menangkan Banyak Piala di Liverpool

Luka Jovic sebelumnya dibeli oleh Los Blancos dari dari klub Bundesliga, Eintracht Frankfurt, seharga 63 juta euro pada tahun 2019.

Tetapi, pria berusia 24 tahun itu dengan cepat jatuh dari urutan starter tim utama di bawah asuhan pelatih Carlo Ancelotti, dan hanya membuat 19 penampilan kompetitif pada musim 2021/2022.

Ini bukan pertama kalinya Jovic dikaitkan dengan kepindahan ke klub Serie A, karena ia juga dikatakan tertarik dengan Milan, Juventus, dan Roma dalam beberapa tahun terakhir.




Sumber : Football Italia




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x