SEMARANG, KOMPAS.TV - Dengan percaya diri, sejumlah remaja putri Kelas 1 SMK Kristen Gergaji, Kota Semarang, tampil mengenakan kebaya dan kain jarik dengan wajah cantiknya.
Dengan dipandu oleh Komunitas Diajeng Kota Semarang, mereka diajarkan bagaimana mengenakan kain jarik dan kebaya dengan singkat dan mudah. Tak hanya itu, para remaja juga diajarkan bagaimana bersolek agar wajahnya menjadi lebih cantik dan mereka pun bisa tampil cantik dengan hasil make up sendiri.
"Memberikan pembekalan buat mereka. Jadi, kapan pun mereka punya acara atau menghadiri acara, mereka tau," kata Maya Diana Kusuma, ketua komunitas.
Kegiatan komunitas ini bertujuan untuk menepis anggapan jika mengenakan kain jarik dan kebaya ribet dan mahal karena harus ke salon. Para remaja pun diberi ilmu agar mandiri, sehingga jika ada suatu acara dengan dress code kebaya, remaja bisa berdandan sendiri.
"Kita belajar tentang cara memakai kebaya dan make up. Ternyata yang awalnya saya kira sulit, tetapi di sini kita diajarkan kalau memakai kebaya dan make up itu ada yang lebih simpel," kata Amelia Putri Septiana, siswa.
Dengan bekal ilmu dan ketrampilan ini, diharapkan para remaja semakin mencintai kebaya. Mereka bisa tampil oke tanpa harus bayar jasa salon.
#smkkristengergaji #komunitasdiajeng #kebaya
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.