Kompas TV nasional update

Jenazah Eril Diberangkatkan ke Bandung untuk Disemayamkan di Gedung Pakuan

Kompas.tv - 12 Juni 2022, 17:08 WIB
jenazah-eril-diberangkatkan-ke-bandung-untuk-disemayamkan-di-gedung-pakuan
Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putra Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil, diberangkatkan ke Bandung, Jawa Barat, dari Bandara Soetta, Minggu (12/6/2022) pukul 16.57 WIB. (Sumber: Instagram)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putra Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil, telah diberangkatkan ke Bandung, Jawa Barat, dari Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Banten, Minggu (12/6/2022) pukul 16.57 WIB. 

Menurut pantauan KOMPAS TV, Ridwan Kamil berada di dalam mobil jenazah yang membawa jenazah Eril menuju ke Bandung, untuk kemudian disemayamkan di Gedung Pakuan. 

Adapun perjalanan jenazah Eril dari gedung Cargo Jenazah Bandara Soetta hingga ke Bandung akan dikawal Patroli Jalan Raya (PJR) Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jawa Barat.

Sebagai informasi, jenazah Eril tiba di Indonesia melalui Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Minggu (12/6) sekitar pukul 15.30 WIB. 

Usai tiba di Bandara Soekarno Hatta, dengan berbagai prosedur, jenazah Eril pun dibawa ke Cargo Jenazah. 

Dari pantauan KOMPAS TV, jenazah Eril dan Ridwan Kamil, telah tiba di cargo jenazah Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Minggu, pukul 15.55 WIB.

Jenazah kemudian diserahterimakan secara resmi oleh Kementerian Luar Negeri kepada keluarga di 'Human Remains Transit Lounge' atau cargo jenazah Bandara Soetta. Proses serah terima berlangsung sekitar 30 menit.

Usai proses serah terima, jenazah Eril dimasukkan ke mobil jenazah yang membawanya menuju ke Bandung lewat jalur darat dengan pengawalan polisi.

Sejumlah pejabat yang hadir dalam serah terima jenazah Eril juga turut melepas jenazah putra Ridwan Kamil itu dari gedung cargo jenazah Bandara Soetta. 

Baca Juga: Empat Menteri Hadiri Prosesi Serah Terima Jenazah Eril kepada Keluarga Ridwan Kamil

Mereka antara lain Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno, dan Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki.

Kemudian juga Ketua PSSI Mochamad Iriawan, Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah, serta Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. 

Sebelumnya, wakil dari keluarga Ridwan Kamil, Erwin Muniruzzaman, menuturkan, setelah tiba di Bandung, Ridwan Kamil akan memimpin salat jenazah putranya.

“Ridwan Kamil akan memimpin keluarga besar untuk menyalatkan jenazah almarhum Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril,” kata Erwin dalam konferensi pers, Minggu.

Usai salat jenazah yang dilaksanakan pihak keluarga besar, masyarakat yang ingin menyalatkan jenazah Eril diperbolehkan mulai pukul 23.00 sampai 08.00 WIB keesokan harinya, Senin (13/6).

Rencananya jenazah bakal diberangkatkan ke lokasi pemakaman di Cimaung, Kabupaten Bandung Jawa Barat pada Senin (13/6) pukul 09.00 WIB.

Ratusan personil polisi juga akan mengamankan jalannya prosesi pemakamanan. Tamu yang masuk ke pemakaman Eril harus memiliki stiker khusus karena jumlah tamu dibatasi dan harus mendapatkan izin keluarga.

Baca Juga: Jenazah Eril Tiba di Indonesia, Kemlu Lakukan Serah Terima Jenazah kepada Keluarga Ridwan Kamil




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x