Kompas TV regional berita daerah

Bupati Jember Resmikan Rose Monumen, Ikon Desa Penghasil Bunga Mawar

Kompas.tv - 11 Juni 2022, 13:36 WIB
Penulis : KompasTV Jember

JEMBER, KOMPAS : Bupati Jember Jawa Timur, Hendy Siswanto meresmikan rose monumen di lapangan Desa Karangpring Kecamatan Sukorambi. Lokasi itu berfungsi untuk meningkatkan perekonomian warga melalui pendirian lapak pedagang dan UMKM.

Dengan didampingi perangkat desa dan pejabat pemerintah kecamatan, Bupati Jember Hendy Siswanto meresmikan rose monumen di lapangan Desa Karangpring Kecamatan Sukorambi, pada Rabu (8/6/2022).

Rose monumen merupakan ikon kebangkitan ekonomi warga desa karangpring yang dikenal sebagai desa penghasil bunga mawar.

Baca Juga: Bupati Jember Resmikan Jembatan Klungkung Penghubung 2 Kecamatan

Selain rose monumen, Bupati juga meresmikan belasan lapak usaha mikro kecil menengah yang dibangun sebagai wadah dan sarana usaha untuk membangkitkan perekonomian warga. Disini beragam kerajinan dan makanan yang diproduksi oleh masyarakat desa diperdagangkan.

Warga mengaku senang dengan adanya lapak UMKM, karena dapat membantu warga untuk mendapatkan penghasilan.

Usai meresmikan rose monumen dan lapak UMKM, Bupati membagikan paket sembako, bantuan langsung tunai, kursi roda dan alat bantu berjalan kepada belasan penyandang disabilitas.

 

#RoseMonumen #BungaMawar #UMKM #LapakPedagang #BupatiJember #Sukorambi #Jember

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Sulawesi

Banjir Rendam 12 Kecamatan di Maros

22 Desember 2024, 23:51 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x