Kompas TV regional berita daerah

Rumah Makan Saji Bayar Pakai Doa

Kompas.tv - 4 Juni 2022, 11:43 WIB
Penulis : KompasTV Palu

PALU, KOMPAS.TV - Rumah Saji Indonesia Kini Hadir Di Kota Palu, Sulawesi Tengah. tepatnya di jalan Veteran, Kelurahan Tanamodindi, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu. Dengan memberikan layanan makan gratis setiap harinya khusus kepada warga yang kurang mampu.

Lembaga Sinergi Bersama (LSB) Kota Palu, membuka Rumah Saji Indonesia tepatnya di jalan Veteran, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu, yang menyediakan layanan makan gratis setiap harinya untuk masyarakat cukup membayar dengan doa.

Hadirnya Rumah Saji Indonesia ini untuk membantu dan meringankan beban hidup para pekerja informal seperti tukang ojek, becak , juru parkir maupun warga yang kurang mampu.

Setiap harinya rumah makan saji ini menyiapkan seratus porsi makanan secara gratis dengan konsep prasmanan mulai pukul 11.00 sampai 14.00 wita. Selain itu melalui program jum'at berkah, Lembaga Sinergi Bersama juga memberi makanan gratis di beberapa panti asuhan yang ada di Kota Palu.

Ummu Nissa selaku bendahara Lembaga Sinergi Bersama juga mengajak para dermawan untuk selalu berbagi rezeki kepada sesame.

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan mampu mengetuk hati orang yang mampu untuk bersama-sama berbagi dan bersinergi bersama agar kedepannya bisa lebih berkembang.

#MakanBayarPakeDoa #LembagaSinergiBersamaKotaPalu #RumahSajiIndonesia 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x