BANDUNG, KOMPAS.TV - Juru bicara keluarga sekaligus kakak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Erwin Muniruzaman, mengatakan bahwa keluarga besarnya sudah mengikhlaskan dan meyakini bahwa Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril meninggal dunia karena tenggelam di Sungai Aare, Bern, Swiss.
Pihak keluarga mengenang Eril sebagai sosok putra yang saleh dan mengajak seluruh masyarakat muslim yang bersimpati atas meninggalnya putra sulung Ridwan Kamil itu untuk meluangkan waktu beribadah salat gaib pada Jumat (3/6/2022).
"Kami mengikhlaskan almarhum terhadap apapun takdir yang menimpanya, kami sekeluarga melihat, merasakan, menerima hikmah dari peristiwa ini," kata Erwin dalam konferensi pers di Bandung, Jumat (3/6/2022).
Erwin juga mengatakan bahwa Ridwan Kamil dan istrinya, Atalia Praratya, sudah ikhlas dan meyakini bahwa putra sulung mereka itu telah wafat.
"Kang Emil dan Teh Lia sudah menyampaikan bahwa mereka ikhlas dan meyakini bahwa Eril sudah wafat, berpulang ke rahmatullah karena tenggelam," tambahnya.
Erwin menyatakan bahwa pihak keluarga Ridwan Kamil pada Kamis (2/6/2022) sudah menemui dan berkonsultasi dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Barat untuk menentukan langkah berikutnya yang akan diambil pihak keluarga atas hilangnya Eril dalam waktu lebih dari sepekan.
"Sesuai dengan syariat Islam, menunaikan hak almarhum Eril sebagai muslim dari muslim yang lain, yaitu disholatkan manakala wafat," kata dia.
Baca Juga: Tata Cara Salat Gaib untuk Mendoakan Kepergian Eril yang Sudah Diikhlaskan Keluarga Ridwan Kamil
Perwakilan keluarga Ridwan Kamil pun, kata Erwin, sudah melaksanakan salat gaib bersama dengan MUI Jawa Barat.
"Selepas pertemuan, kami perwakilan keluarga yang hadir bertemu dengan MUI, bersama-sama dengan MUI sudah menyelenggarakan salat gaib untuk almarhum Emmeril Kahn Mumtadz bin Muhammad Ridwan Kamil," jelas Erwin.
MUI Jawa Barat juga sudah menerbitkan seruan untuk melaksanakan salat gaib atas nama Eril.
UPDATE DARI PIHAK KELUARGA :
— Sobat Ridwan Kamil (@Sobat_RK) June 2, 2022
Akang Teteh, Bapak Ibu, Rekan Relawan, dan siapapun yang melihat postingan ini.
1. Pihak keluarga sudah berkonsultasi dengan MUI, maka telah dilakukan Solat Ghaib tadi sekitar jam 19.30 Wib oleh keluarga dan MUI di Kantor MUI Jawa Barat. pic.twitter.com/qnadZ5ZTNw
"Kami juga selaku keluarga memohon untuk para warga yang berkesempatan atau luang, untuk dapat melaksanakan salat gaib untuk keluarga kami Emmeril Kahn Mumtadz bin Muhammad Ridwan Kamil," kata Erwin.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.