Kompas TV nasional rumah pemilu

Elite Koalisi Indonesia Bersatu Akan Bahas Capres, Anies-Ganjar Masuk Radar

Kompas.tv - 31 Mei 2022, 16:40 WIB
elite-koalisi-indonesia-bersatu-akan-bahas-capres-anies-ganjar-masuk-radar
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto (tengah) dan Ketua Umum PPP Suharso Manoarfa serta Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan berpegangan tangan sebagai tanda dimulainya kerja sama partai menyongsong Pemilu 2024, Kamis (12/5/2022). (Sumber: KOMPAS.com/Ardito Ramadhan D) 
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Purwanto

JAKARTA, KOMPAS TV - Sejumlah elite Koalisi Indonesia Bersatu akan menggelar pertemuan di kawasan Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Sabtu (4/6/2022). Nantinya, agenda itu akan membahas sosok capres-cawapres yang akan diusung pada gelaran Pilpres 2024 

"Nanti Insya Allah tanggal 4 (Juni) akan ada pertemuan Koalisi Indonesia Bersatu di Gelora Bung Karno di pelataran dengan terbatas," kata Wakil Ketua Umum PAN Yandri Susanto di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (31/5/2022).

Selain itu, pertemuan ini juga untuk menyamakan visi dan misi antar partai politik (parpol) yang masuk Koalisi Indonesia Bersatu. 

Baca Juga: Ketum PAN Ajak PKS Gabung Koalisi Indonesia Bersatu, PDIP Mengaku Tak Khawatir

"Bagaimana membangun tim yang kuat kemudian menjaring calon-calon. Peluang menang gimana itu bagian yang kita bicarakan. Tapi siapa? belum walaupun memang tidak akan lari dari stok yang ada," ujarnya.

Ia menyatakan, pihaknya tak menutup mata untuk melirik sosok potensial di luar partai. Mereka yang belakangan ini melesat dalam hasil survei di antaranya Anies Baswedan, Ganjar Pranowo dan Ridwan Kamil.

"Kita juga tidak menutup kemungkinan dari pihak luar ya, ada Anies ada Ganjar ada Erick ada Ridwan Kamil ada Khofifah dan itu sering kita undang dalam forum resmi PAN, kita kasih forum untuk menyampaikan visi misi atau cara pandang mereka tentang bagaimana membangun bangsa dan negara ini." 

"Jadi bagi PAN, dari internal ada lagi Soetrisno Bachir juga ada dicantumkan di situ, tapi kalau dari luar tadi kita tidak akan terlalu kaku lah ya," kata Yandri.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal DPP PPP Arwani Thomafi mengungkapkan alasan partainya membangun kerja sama dengan Golkar dan PAN dengan membentuk Koalisi Indonesia Bersatu.

Arwani menyebut terdapat tiga alasan PPP memulai kerja sama politik dengan Golkar dan PAN tersebut.

Alasan pertama, kata dia, karena adanya aturan ambang batas dalam pencalonan calon presiden dan calon wakil presiden pada Pemilu 2024.

"Pilpres ada syarat ketentuan 20 persen, oleh karena itu cepat atau lambat seperti PAN dan PPP mau nggak mau harus membangun koalisi," kata Arwani dalam keterangannya di Jakarta yang dikutip pada Rabu (25/5/2022).

Alasan ambang batas 20 persen tersebut, kata dia, menjadi hal pertama yang mengharuskan PPP membangun koalisi untuk Pemilu Presiden 2024.

Kemudian, yang kedua PPP membangun kerja sama politik menuju koalisi karena melihat bahwa Pemilu 2024 menjadi momentum penting dan strategis.

Baca Juga: Analisa Pengamat: Koalisi Indonesia Bersatu Skenario untuk Usung Ganjar sebagai Capres

Hal tersebut untuk mempertegas bahwa komitmen partai-partai menjadikan ajang kontestasi pada 2024 sebagai menguatkan persatuan nasional.

"Kita menutup celah terbukanya perpecahan di antara anak bangsa," tutur Arwani.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x