Kompas TV olahraga kompas sport

Berapa Hadiah Uang yang Diterima Real Madrid dan Liverpool usai Tampil di Final Liga Champions?

Kompas.tv - 29 Mei 2022, 18:50 WIB
berapa-hadiah-uang-yang-diterima-real-madrid-dan-liverpool-usai-tampil-di-final-liga-champions
Berapa hadiah uang yang didapat Real Madrid dan Liverpool usai tampil hingga final Liga Champions? (Sumber: Twitter @ChampionsLeague)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Real Madrid baru saja menjadi juara Liga Champions musim 2021/2022 usai mengalahkan Liverpool di final, Minggu (29/5/2022) dini hari WIB. 

Gol tunggal Vinicius Junior cukup membawa tim racikan Carlo Ancelotti itu mengeklaim gelar Liga  Champions ke-14 mereka. 

Hal ini tentu menjadi kekecewaan yang besar bagi Liverpool. Dua pekan lalu, The Reds diambang sejarah untuk menjadi tim Inggris yang bisa mencetak quadruple

Namun mimpi mereka pupus usai kalah bersaing di pekan terakhir Liga Premier Inggris dengan Manchester City. 

Dan sekarang, tim asuhan Jurgen Klopp itu kembali harus menerima kekecewaan lainnya setelah takluk dari Real Madrid di final Liga Champions. 

Alhasil, Mohamed Salah dan kawan-kawan harus puas dengan dua raihan trofi yaitu Piala Liga dan Piala FA. 

Tak hanya soal gelar, secara finansial Liverpool juga mengalami sedikit kerugian setelah gagal memenangi Liga Champions. 

Dilansir dari Mirror, jika berhasil meraih trofi Si Kuping Besar, Liverpool total akan mengantongi uang hadiah sebesar 93 juta poundsterling atau sekitar Rp1,7 triliun. 

Namun dengan kekalahan tersebut, hadiah yang diterima Liverpool menurun 3,8 juta poundsterling (Rp69 miliar) dan hanya akan menerima 89,2 juta poundsterling atau sekitar Rp1,6 triliun. 

Baca Juga: Vinicius Cetak Gol Penentu Real Madrid Juara Liga Champions, tapi Courtois yang jadi Pemain Terbaik

Liverpool juga kehilangan 3 juta poundsterling lainnya karena tak bisa tampil di Piala Super Eropa untuk menantang juara Liga Europa, Eintracht Frankfurt, pada Agustus mendatang. 

Hadiah uang tersebut tentunya akan sangat dibutuhkan Liverpool untuk bergerilya mencari pemain di bursa transfer jendela panas. 

Apalagi klub yang bermarkas di Anfield itu juga masih memiliki tugas untuk memperpanjang kontrak Mohamed Salah dan Sadio Mane yang akan habis di akhir musim depan. 

Sementara bagi Real Madrid, keberhasilan memenangi Liga Champions membuat raksasa Spanyol itu mengantongi 105,8 juta poundsterling atau Rp1,94 triliun. 

Jumlah yang diterima Los Blancos ini jauh lebih besar daripada Liverpool. Hal ini tidak terlepas dari nilai koefisien mereka di Eropa yang tinggi pada 10 musim terakhir. 

Hadiah uang yang didapat Liverpool dan Real Madrid di Liga Champions masih akan bertambah yang berasal dari hak siar Liga Champions. 

Jika dibandingkan dengan tim-tim Inggris yang berkompetisi di Eropa, hadiah uang yang diterima Liverpool jauh lebih tinggi daripada yang didapat Chelsea dan Manchester City. 

Chelsea musim ini hanya mendapat 70 juta poundsterling, sementara Man City yang gagal ke final Liga Champions cuma mengantongi 60 juta poundsterling.

Baca Juga: Juara Liga Champions, Real Madrid Borong Gelar: Benzema Top Skorer dan Vinicius Pencetak Gol Termuda




Sumber : Mirror




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x