Kompas TV video vod

Acara Kumpul Pecinta Mobil Lawas Pamerkan Mobil Era 60 an, Harganya Capai Rp 1 Miliar!

Kompas.tv - 23 Mei 2022, 18:10 WIB
Penulis : Shinta Milenia

GIANYAR, KOMPAS.TV - Para pecinta mobil lawas mengadakan acara kumpul-kumpul di Gianyar, Bali untuk saling  memperlihatkan sejumlah mobil mobil tua mereka yang masih layak digunakan dan tetap mulus.

Ratusan pemilik mobil lawas jenis Hardtop atau nama lain dari Toyota Land Cruiser ini dipamerkan di Pusat Pemerintahan Gianyar, Bali.

Mobil Hardtop ini dirilis pertama kali di Jepang sekitar tahun 1951, tetapi mobil yang dimiliki oleh Komunitas Hardtop di Bali ini pembuatannya mulai dari tahun 1960.

Mobil mobil yang telah direstorasi ini memang merupakan mobil lawas.

Baca Juga: Selundupkan Sabu Pembesuk Tahanan di Rutan Polda Sultra Diringkus

Jika biasanya mobil lawas dijual dengan harga lebih murah, tetapi pemili mobil mobil tua ini malah membanderol kendaraannya ratusan juta rupiah hingga ada yang mencapai Rp 1 miliar.

Alasanya karena ada beberapa yang kendaraannya masih terawat dan suku cadang yang terpasangnya masih asli.

Ajang berkumpul ini juga untuk saling memberi informasi  mengenai perawatan mobil tua, hingga menjadi ajang berkumpul bagi para kolektor mobil tua.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x