JAKARTA, KOMPAS.TV - Pengajuan akun untuk pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) DKI Jakarta 2022 jenjang SMP dibuka hari ini, Senin (23/5/2022).
Sebelumnya, pengajuan akun PPDB Jakarta untuk jenjang SD dan pra pendaftaran sudah dibuka sejak 17 Mei 2022 lalu.
"Pengajuan akun jenjang SMP (Prestasi, Afirmasi, dan Zonasi) sudah dimulai! Mulai tanggal 23 Mei 2022,” tulis akun Instagram resmi PPDB DKI Jakarta @officialppdbdki.
Pengajuan akun PPDB DKI Jakarta dilakukan secara online melalui laman https://ppdb.jakarta.go.id/.
Baca Juga: PPDB 2022 di Jawa Barat Dibuka, Cek Jadwal dan Kuota Jalurnya
Selain itu, Calon Peserta Didik Baru (CPDB) juga bisa melakukan tahapan pra pendaftaran yang dimulai tanggal 17 Mei-14 Juni 2022.
Mereka yang harus mengikuti pra pendaftaran adalah sebagai berikut.
Sebelum mengajukan akun, ada 3 syarat utama untuk bisa jadi peserta PPDB SMP Jakarta 2022, yaitu berusia maksimal 15 tahun pada 1 Juli 2022, lulus SD/sederajat dan tercatat dalam Kartu Keluarga (KK) terbitan Dinas Dukcapil DKI selambat-lambatnya tanggal 1 Juni 2021.
Baca Juga: Pra pendaftaran PPDB DKI 2022: Jadwal dan Dokumen yang Harus Disiapkan
Adapun cara pengajuan akun PPDB SMP Jakarta 2022 adalah sebagai berikut.
Adapun informasi yang lebih lengkap mengenai pendaftaran akun PPDB Jakarta 2022 untuk jenjang SMP, bisa dicek langsung di akun Instagram resmi Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta.
Sumber : ppdb.jakarta.go.id
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.