PEMALANG, KOMPAS.TV - Deklarasi untuk mendukung Prabowo Subianto sebagai calon presiden ini dilakukan sekitar 300 kader dan simpatisan Partai Gerindra serta relawan Bung Ramson. Deklarasi yang dilakukan di salah satu hotel yang ada di Kabupaten Pemalang ini merupakan inisiatif pada kader dan simpatisan.
Mereka secara langsung mendukung dan menginginkan Prabowo menjadi calon presiden 2024. Setelah deklarasi ini, seluruh simpatisan dan kader sebanyak 11.000 orang yang ada di 4 wilayah Kabupaten Pemalang, Pekalongan dan Batang akan mulai berjuang memenangkan Prabowo menjadi presiden 2024-2029.
Deklarasi ini juga sebagai pengenalan kepada masyarakat agar tahu siapa calon presiden dari Partai Gerindra yaitu Prabowo Subianto selaku Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) yang juga menjabat sebagai Menteri Pertahanan.
"Yang hadir sekitar 300 orang, ini mewakili dari relawan Bung Ramson belasan ribu yang ada di Kabupaten Pemalang dan Kabupaten Pekalongan. Pertama memohon agar Bapak H. Prabowo Subianto bersedia menjadi capres 2024, yang kedua mendukung sepenuhnya dan akan berjuang untuk memenangkan Bapak H. Prabowo Subianto menjadi presiden RI 2024" kata Ramson Siagian, anggota DPR RI Fraksi Gerindra.
Rencananya deklarasi serupa juga akan terus digelar disejumlah wilayah sebagai penyemangat perjuangan memenangkan Prabowo Subianto pada pemilu 2024.
#prabowosubianto #capres2024 #gerindra
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.