JAKARTA, KOMPAS.TV - Berikut disajikan sejumlah link twibbon Hari Kebangkitan Nasional 2022 serta cara pakainya.
20 Mei 2022 diperingati sebagai Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke 114. Tanggal ini merujuk pada tanggal organisasi Boedi Oetomo didirikan, yakni 20 Mei 1908.
Organisasi Boedi Oetomo ini disebut memiliki tokoh nasional yang mampu membangkitkan semangat perjuangan bangsa Indonesia untuk meraih kemerdekaan.
Baca Juga: Peringati Hari Kebangkitan Nasional, Pedagang Pasar Nyanyikan Indonesia Raya
Mengutip laman resmi kominfo.go.id, Kamis (19/5/2022), Hari Kebangkitan Kebangkitan Nasional 2022 mengambil tema “Ayo Bangkit Bersama”.
“Tema ini dipilih agar Harkitnas ini dapat menjadi momentum bagi kita sebagai bangsa yang besar untuk bersama-sama mengobarkan semangat bangkit dari pandemi Covid-19 yang telah lebih dari 2 tahun menyerang dan turut berefek di segala sendi kehidupan,” demikian pernyataan dari Kominfo.
Salah satu cara memperingati Harkitnas adalah membagikan twibbon di media sosial, seperti WhatsApp (WA), Instagram (IG), atau Facebook (FB).
Baca Juga: Kadin: Hari Kebangkitan Nasional Jadi Momentum Dunia Usaha Bangkit Melawan Pandemi
Untuk menggunakan link twibbon tersebut, simak langkah berikut ini.
Sumber : Kominfo.go.id/Twibbonize
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.