Kompas TV regional berita daerah

Demokrat Gowa Bantah Isu Boikot Kunjungan AHY di Makassar

Kompas.tv - 14 Mei 2022, 19:54 WIB
demokrat-gowa-bantah-isu-boikot-kunjungan-ahy-di-makassar
DPC Partai Demokrat kabupaten Gowa menyatakan solid dan siap mengawal keputusan partai (Sumber: Demokrat Gowa)
Penulis : KompasTV Makassar

GOWA, KOMPAS.TV - Ketua Umum DPP Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dijadwalkan hadir untuk melantik Ketua DPD Demokrat Sulsel, Ni’matullah pada 22 Mei mendatang.

Menyikapi pemberitaan adanya oknum yang ingin melakukan boikot terhadap kedatangan AHY di Makassar, DPC Partai Demokrat kabupaten Gowa menyatakan solid dan siap mengawal keputusan partai. Andi Jehan Indira menegaskan, dirinya bersama DPC dan seluruh kader partai siap mengawal kedatangan AHY di Sulsel.

“Kami akan berada di garda terdepan mengawal AHY selama di Sulsel. AHY harga mati bagi kami kader partai Demokrat,” ujarnya sembari memastikan ikut menyambut kadatangan putra mantan Presiden RI, H Susilo Bambang Yudhoyono itu di Bandara Sultan Hasanuddin.

Ia menegaskan, sejak awal DPC Partai Demokrat Kabupaten Gowa konsisten mengawal hasil Musda Demokrat.
“Proses pemilihan ketua DPD sudah selesai dan sudah sesuai dengan aturan organisasi yang ada. DPP sudah mengambil keputusan, sebagai kader kita harus loyal dan patuh pada perintah partai” tuturnya.

#ahy
#demokrat
#pilpres2024




Sumber : Kompas TV Makassar




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x