Kompas TV regional berita daerah

Kepala Staf Angkatan Laut RI Buka Rakor & Rakernis Potensi Maritim

Kompas.tv - 13 Mei 2022, 13:32 WIB
Penulis : KompasTV Dewata

JEMBRANA, KOMPAS TV - Rakor dan rakernis Potensi Maritim - Potmar, yang dihadiri oleh seluruh pimpinan TNI AL ini bertujuan untuk mengetahui salah satu produk potensi maritim TNI AL. Program tersebut adalah Indonesia Naval Aquagriculture Program atau INAP, yang dikembangkan untuk mensejahtrakan masyarakat pesisir.

Dalam kegiatan ini dilakukan pula penebaran benih udang vaname di INAP II dan panen udang vaname di INAP I. Menurut Kasal, program INAP yang diluncurkan TNI AL bulan Februari lalu, merupakan implementasi dari program Kampung Bahari Nusantara yang tujuannya mensejahtrakan masyarakat pesisir.

Program INAP baru dibangun pada 3 lokasi di Kabupaten Jembrana, Bali. Di masing-masing INAP terdapat 30 kolam pada lahan seluas 6 hektar. INAP yang ada saat ini nantinya akan fokus mengembangkan budidaya hasil laut seperti udang, lobster, ikan kerapu, dan lain sebagainya.

Program INAP murni hasil karya anak bangsa yang kedepan akan digunakan sebagai proyek percontohan untuk pengembangan ketahanan pangan khususnya budi daya perikanan di wilayah pesisir. Kedepan, Kasal mencanangkan program seribu INAP di seluruh Indonesia. Dalam kegiatan ini, kasal juga membagikan bantuan 250 paket sembako kepada nelayan di Desa Pengambengan.

 

 

 

 

 

 

#inap #potensimaritim #tnial

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x