JAKARTA, KOMPAS.TV - Timnas Indonesia U23 akan menghadapi Filipina U23 di laga ketiga penyisihan Grup A sepak bola SEA Games 2021, Jumat (13/5/2022) ini.
Garuda Muda wajib meraih kemenangan jika ingin terus membuka peluang lolos ke babak semifinal.
Marc Klok dan kawan-kawan saat ini duduk di peringkat keempat klasemen Grup A dengan poin 3.
Posisi Indonesia di bawah Vietnam (4 poin), Filipina (4 poin) dan Myanmar (6 poin) yang untuk sementara duduk di puncak klasemen.
Dalam laga melawan The Azkals, Timnas Indonesia U23 tidak akan diperkuat Saddil Ramdani yang sudah kembali ke klubnya di Liga Super Malaysia, Sabah FA.
Saddil baru bisa lagi kembali membela Timnas U23 apabila berhasil lolos ke semifinal SEA Games 2021.
Dengan tidak adanya Saddil, Shin Tae-yong otomatis akan mengandalkan Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman untuk mengisi posisi sayap.
Baca Juga: SEA Games 2021: Bukan Indonesia, Inilah Tim yang Bikin Pelatih Timnas Malaysia Terkesan
Sebagai ujung tombak, Irfan Jauhari yang belum mencetak gol tampaknya masih akan dipercaya tampil sebagai starter.
Untuk posisi trio gelandang, Marc Klok, Syahrian Abimanyu dan Ricky Kambuaya akan kembali mengisi sebelas utama.
Di lini belakang, Asnawi kemungkinan besar akan turun sebagai starter menggantikan Ilham Rio Fahmi.
Pada laga sebelumnya melawan Timor Leste, Asnawi sempat bermain selama 45 menit di babak kedua.
Di posisi bek kiri, Firza Andika berpeluang kembali tampil sebagai starter setelah Alfeandra Dewangga ditarik keluar di babak kedua melawan Timor Leste karena mengalami cedera.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.