PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Deklarasi Jaket Erick Thohir menjadi presiden 2024 bertempat di salah satu Resto di Kabupaten Pekalongan. Jaket presiden 2024 tersendiri dideklarasikan oleh berbagai komunitas masyarakat diantaranya komunitas nelayan, pengusaha konveksi, seniman, pedagang kaki lima,nelayan dan petani.
Munculnya jaket presiden 2024 berangkat dari optimisme warga, Erick Thohir dapat memimpin Indonesia di masa mendatang. Yaitu orang yang amanah karena sedang menjabat menteri BUMN, serta bisa bersaing di dunia internasional karena pernah membeli saham klub sepak bola Inter Milan.
Jaket Erick Thohir juga titik awal relawan mencari kader dan simpatisan pendukung Erick Thohir di berbagai daerah. Heri melanjutkan Erick Thohir merupakan menteri andalan yang paham dan mampu menerjemahkan visi presiden jokowi. Sehingga apabila menggantikan posisi Jokowi di 2024 dapat membawa Indonesia lebih baik terutama di bidang ekonomi.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.