Kompas TV regional berita daerah

Ada Rest Area untuk Pemudik Motor di Kedungwaringin Bekasi, Intip Fasilitas Istimewanya

Kompas.tv - 29 April 2022, 10:38 WIB
ada-rest-area-untuk-pemudik-motor-di-kedungwaringin-bekasi-intip-fasilitas-istimewanya
Rest Area khusus pemudik motor di Jalan Raya Rengas Bandung KM 32, Kedungwaringin. (Sumber: GridOto.com)
Penulis : Fransisca Natalia | Editor : Gading Persada

BEKASI, KOMPAS.TV – Polres Metro Bekasi mendirikan rest area (tempat istirahat) di Kedungwaringin Jalan Rengas Bandung KM 32 khusus pemudik yang menggunakan motor.  

Rest area tersebut sudah beroperasi sejak, Senin (25/4/2022) lalu.

Kasatlantas Polres Metro Bekasi Kompol Arga Dija Putra mengatakan, pos pelayanan tersebut dibuat layaknya rest area mini, yang dikhususkan bagi kendaraan roda dua. Tempat ini disebutkan bisa menampung sekitar 800-1.000 motor.

“Namun apabila ada kendaraan roda empat tidak masalah, karena lahannya disini cukup memadai," ujarnya, Kamis (28/4/2022) yang dikutip dari GridOto.com.

Nah, bagi Anda yang sedang melakukan perjalanan mudik Lebaran lewat Pantura, bisa singgah sejenak di rest area ini untuk beristirahat.

Rest area Kedungwaringin ini memang sangat besar karena didukung dengan fasilitas yang cukup lengkap.

Berikut fasilitas-fasilitas yang ada di Rest Area Kedungwaringin Jalan Rengas Bandung KM 32:

  • Pijat gratis

Pijat gratis ini bisa dinikmati para pemudik agar kembali bugar selama di perjalanan. Dengan demikian, para pemudik bisa melanjutkan perjalanan dengan aman.

Baca Juga: Pemudik Hanya Bisa Istirahat di Rest Area selama 30 Menit, Alasannya?

  • Bengkel

Layanan yang disediakan pada rest area ini juga ada bengkel siaga berupa perawatan berkala dan perbaikan kendaraan.

Konsumen juga dapat melakukan perbaikan darurat seperti penggantian aki, pemeriksaan/penggantian ban, penambahan air wiper, pemeriksaan atau perbaikan lampu, kampas rem dan lainnya.

  • Musala dan toilet gratis

Musala dan toilet bersih menjadi dua fasilitas utama yang mendukung kenyamanan sebuah rest area.

Ukuran mushala yang cukup besar tampak nyaman digunakan untuk beribadah. Pengunjung juga diperkenankan untuk mandi di dalam toilet milik PUPR tersebut.

  • SPBU mini

Jika kendaraan kehabisan bensin, ada stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) mini milik perorangan.

  •  Vaksin Booster

Bagi pemudik yang baru melakukan dua kali suntik, tenang rest area ini juga menyediakan vaksin booster.

  • Kuliner

Jangan takut bagi anda yang perutnya keroncongan, rest area ini juga menyediakan makanan dan minuman.

Baca Juga: Kisah Pemudik Motor di Pelabuhan Merak, dari yang Blusukan Hingga Terjebak Macet

 




Sumber : GridOto.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x