Kompas TV olahraga kompas sport

Kenapa Harry Maguire Dicadangkan ketika Lawan Arsenal? Ini Penjelasan Rangnick

Kompas.tv - 23 April 2022, 22:26 WIB
kenapa-harry-maguire-dicadangkan-ketika-lawan-arsenal-ini-penjelasan-rangnick
Para pemain bintang di skuad Manchester United mempertanyakan keputusan Ralf Rangnick yang terus memainkan Harry Maguire yang penampilan tidak memenuhi standar. (Sumber: Twitter @ManUtd)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Fadhilah

LONDON, KOMPAS.TV - Kapten utama Manchester United Harry Maguire dicadangkan dalam laga melawan Arsenal, Sabtu (23/4/2022), di Stadion Emirates.

Keputusan dari pelatih interim Man U Ralf Rangnick membuat banyak orang bertanya-tanya. Pasalnya, Maguire tak mengalami cedera.

Dalam laga kontra The Gunners, Rangnick lebih memilih duet Victor Lindelof dan Raphael Varane yang baru saja pulih dari cedera otot. Keduanya juga didampingi oleh Diogo Dalot dan Alex Telles.

Sebenarnya Rangnick sempat kepikiran untuk memainkan Maguire di awal pertandingan.

Namun, pelatih asal Jerman itu harus mengatur kembali posisi lini belakang dengan memutuskan untuk tak memainkan Maguire.

"Saya harus memilih di antara Maguire, Lindelof, dan Varane," ungkap Rangnick dalam keterangan resmi Man United, Sabtu.

Baca Juga: Ancaman Bom terhadap Maguire: akan Meledak di Rumah kecuali Dia Keluar dari Manchester United

"Hanya dua bek tengah yang bisa bermain (dalam formasi 4-2-3-1). Maguire mengalami hari-hari yang sulit menjelang laga. Jadi, saya memutuskan memberi Maguire waktu istirahat," jelas Rangnick.

Sebelumnya diberitakan, Maguire sekeluarga sempat menerima ancaman bom pada Rabu (20/4/2022).

Ancaman itu diterima kapten The Red Devil sehari setelah melakoni laga nestapa dari Liverpool dengan kekalahan 0-4 pada laga tunda pekan ke-30 Liga Inggris.

Maguire kemudian langsung melaporkan ancaman tersebut ke Kepolisian Cheshire, Inggris.

"Dalam 24 jam terakhir, Harry telah menerima ancaman serius di rumah keluarganya," ungkap perwakilan Maguire, melansir Sky Sports pada Kamis (21/4/2022).

Menerima laporan dari Maguire, Kepolisian Chesire langsung menerjunkan tim yang dibekali anjing pelacak.

Kepolisian melaporkan tak menemukan bom atau bentuk ancaman lain di sekitar kediaman Harry Maguire.

Baca Juga: Hasil Arsenal Vs MU: Menang 3-1, The Gunners ke Peringkat 4




Sumber : Man U/Sky Sports/Kompas.com




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x