KOMPAS.TV - Selebritas Ivan Gunawan akan dipanggil Bareskrim Polri sebagai saksi dalam kasus dugaan penipuan investasi robot trading DNA Pro.
Hal itu disampaikan oleh Kabag Penum Divisi Humas Mabes Polri Kombes Gatot Repli Handoko yang membenarkan selebritas IG atau Ivan Gunawan akan diperiksa Penyidik Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dittipideksus)
Baca Juga: Deretan Artis Ini Bakal Diperiksa terkait Penipuan DNA Pro, Ada Lesti Kejora dan Ivan Gunawan
Menurut rencana, IG akan dipanggil pada hari Kamis, tanggal 14 April 2022. Selain IG polisi juga akan memeriksa publik figur lain.
Sejauh ini sudah 12 orang telah ditetapkan sebagai tersangka, 6 enam ditahan, sementara 6 lainnya masih dalam pengejaran.
Sementara itu pada Selasa sore, sejumlah korban DNA Pro mendatangi Bareskrim Polri untuk menyerahkan bukti tambahan terkait keterlibatan sejumlah publik figure.
Peran publik figur ini ada yang ikut memasarkan atau memublikasikan DNA Pro pro serta memandu permainan, bahkan sebagian dari mereka merupakan member.
Kuasa hukum korban menyebut ada tujuh orang publik figure yang diduga terlibat dalam robot treding tersebut.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.