GWANGJU, KOMPAS.TV - Indonesia mengirim lima wakil ke turnamen bulu tangkis Korea Masters 2022 yang digelar di Gwangju Women's University, Gwangju pada 12-17 April 2022.
Indonesia hanya ikut berkompetisi di dua nomor yaitu ganda putra dan ganda campuran.
Di nomor ganda putra, Indonesia diwakili tiga pasangan yaitu Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Menurut jadwal yang dirilis di Tournament Software, putaran pertama nomor ganda putra dan ganda campuran akan digelar dua hari yaitu pada Selasa (12/4/2022) dan Rabu (13/4/2022) mulai pukul 09.00 WIB.
Baca Juga: Hasil Final Korea Open 2022: Kalah dari Pemain China, Jojo Akui Kelelahan
Pramudya/Yeremia yang menempati unggulan ketiga akan berjumpa pasangan Malaysia, Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong, di putaran pertama yang digelar Rabu.
Sementara Fikri/Bagas yang menjadi unggulan keempat, akan berhadapan dengan ganda putra tuan rumah, Kim Jaehwan/Young Hyuk Kim, Selasa.
Sedangkan unggulan kelima, Leo/Daniel, akan dihadang wakil China, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi. Pertandingan antara kedua pasangan akan digelar Rabu.
Sementara di nomor ganda campuran, Indonesia mengirim dua wakil yaitu Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso.
Rinov/Pitha yang menjadi unggulan keenam, melaju ke putaran kedua setelah lawannya, Adham Hatem Elgamal/Doha Hany dari Mesir, mundur. Laga antara kedua pasangan sejatinya digelar pada Rabu.
Adapun Adnan/Mychelle akan menghadapi ganda campuran tuan rumah, Tae Yang Shin/Chang Ye Na, di putaran pertama yang digelar Selasa.
Baca Juga: Hasil Final Korea Open 2022: Kalah dari Pasangan Tuan Rumah, Fajar/Rian Kecewa
Selasa, 12 April 2022 mulai pukul 09.00 WIB
Rabu, 13 April 2022
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.