Kompas TV cerita ramadan risalah

Prof Zakiah Daradjat, Sosok Ulama Perempuan, Ilmuwan dan Hamka versi Muslimah

Kompas.tv - 9 April 2022, 04:05 WIB
prof-zakiah-daradjat-sosok-ulama-perempuan-ilmuwan-dan-hamka-versi-muslimah
Prof Zakiah Daradjat, ilmuwan sekaligus ulama perempuan yang berpengaruh di Indonesia. (Sumber: UIN Jakarta)
Penulis : Dedik Priyanto | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Prof Zakiah Daradjat adalah sosok ulama perempuan sekaligus ilmuwan yang begitu banyak berkontribusi bagi Pendidikan Islam di Indonesia.

Namanya abadi sebagai pelopor Psikologi Islam di Indonesia. lmuwan sekaligus Imam Besar Masjid Istiqlal, Prof Nasarudin Umar, bahkan menyebutnya sebagai sosok Hamka dalam versi muslimah. Bagimana kisahnya?

Zakiah Daradjat lahir di Bukittinggi, 6 November 1929. Ia sedari muda sudah mencintai ilmu pengetahuan. Sejak usia 7 tahun, ia masuk SD Muhammadiyah di pagi hari dan sore harinya di sekolah Diniyah (sekolah agama).

Pada tahun 1950, usai menamatkan SMA, ia pergi ke Yogyakarta untuk sekolah di IAIN Sunan Kalijaga. Setelahnya, ia mendapatkan beasiswa ke Mesir dan jadi satu-satunya perempuan yang dapat sekolah di Mesir, tepatnya di Universitas Ein Shams, Kairo, untuk program S2 hingga meraih gelar doktor.

Pada tahun-tahun itu, jangankan untuk sekolah, perempuan kerap menjadi nomor dua. Tetapi, Zakiah Daradjat mampu mendobrak sistem patriarkal itu dengan modal pengetahuan. Ia ingin menguasai ilmu umum dan agama sekaligus.  

Dikutip dari buku Ulama Perempuan Indonesia (2022) yang disunting Jeje Burhanudin, Arief Subhan menuliskan kisah tentang Prof Zakiah Daradjat ini sebagai seorang ilmuwan-pemikir yang juga seorang pendidik.

Ia adalah pemikir raksasa yang sebenar-benarnya. Ia tidak hanya berkecimpung di dunia intelektual dengan melahirkan pelbagai karya yang punya bobot pengaruh besar hingga sat ini.

“Zakiah Daradjat merupakan sosok muslimah Indonesia. Aktivitasnya di sektor publik ia jalani biasa-biasa saja, tidak meledak-ledak. Padahal, dipandang dari sudut zamannya, prestasi Zakiah sebagai perempuan luar biasa,” papar Arief Subhan yang juga dosen di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta tersebut.

Baca Juga: Mengenal Syekh Nawawi Al-Bantani, Ulama Indonesia yang Jadi Imam Besar Masjidil Haram

Pengaruh Pemikiran Zakiah Daradjat dalam Dunia Pendidikan




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x