KOMPAS.TV - Jadwal Korea Open 2022 memasuki babak 16 besar pada Kamis (7/4/2022) akan menyajikan duel Merah Putih yaitu yakni Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dipastikan masuk 16 besar Korea Open 2022 setelah lawan mereka dinyatakan walkover atau WO.
Sedangkan, Pramudya/Yeremia lolos setelah menang bentrok dengan wakil India Krishna Prasad Garaga/Vishnuvardhan Goud Panjala. dengan skor 21-14, 21-19.
Baca Juga: Tekad Jonatan Christie Curi Poin Maksimal di Korea Open 2022
Dikutip dari Kompas.com, ada sembilan wakil Indonesia yang akan berjuang di babak 16 besar. Salah satunya adalah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Pasangan yang dijulukki The Daddies dijadwalkan akan bertemu M. R. Arjun/Dhruv Kapila (India) di babak 16 besar Korea Open 2022.
Lalu ada juga pasangan muda Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang berebut tiket perempat final hari ini dengan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi di 16 besar.
Baca Juga: Raih Kemenangan Perdana di Korea Open 2022, The Daddies Targetkan Minimal Capai Semifinal
Sementara di sektor tunggal, Jonatan Christie akan bertemu menghadapi Kodai Naroka dari Jepang.
Tunggal putra Indonesia lainnya, Shesar Hiren Rhustavito, dipertemukan dengan unggulan enam asal India Lakshya Sen.
Babak 16 besar Korea Open 2022 digelar di Palma Stadium, Suncheon, mulai pukul 10.00 waktu setempat atau 08.00 WIB.
Jadwal wakil Indonesia di 16 besar Korea Open 2022, Kamis (7/4/2022):
Lapangan 1
Baca Juga: Korea Open 2022 Hari Kedua: Jojo Hadapi Wakil Malaysia, Ahsan/Hendra Tantang Ganda Putra Tuan Rumah
Lapangan 2
Lapangan 3
Lapangan 4
Baca Juga: Daftar Nama dan Kondisi Atlet Bulu Tangkis Indonesia Jelang Korea Open 2022
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.