JAKARTA, KOMPAS.TV - Kieran Tierney harus menyudahi kampanyenya musim ini bersama Arsenal karena harus menjalani operasi lutut.
Menurut The Athletic, Tierney dijadwalkan melakukan operasi akhir pekan ini dan akan absen beberapa bulan.
Bahkan pemain yang berposisi bek kiri tersebut juga diragukan tampil membela negaranya, Skotlandia, di laga playoff Kualifikasi Piala Dunia 2022 Juni mendatang.
Arsenal pun juga menginformasikan bahwa operasi akan segera dijalani oleh Tierney dalam beberapa hari ke depan.
Dalam rilis mereka, Selasa (5/4/2022), Arsenal mengatakan pihak klub akan membantu Tierney menjalani rehabilitasi seusai operasi.
Baca Juga: Kieran Tierney Teken Kontrak Jangka Panjang dengan Arsenal
"Program rehabilitasi Kieran akan dimulai segera setelah operasinya, di mana tahap pemahaman yang lebih jelas akan ditetapkan pada skala waktu pemulihannya," tulis Arsenal.
"Namun, kemungkinan Kieran sekarang akan melewatkan sisa musim ini."
"Semua orang di klub akan mendukung dan bekerja keras dengan Kieran untuk membawanya kembali ke lapangan sesegera mungkin."
Cedera lutut tersebut didapatkan Tierney saat ia bermain untuk Skotlandia di jeda internasional pekan lalu, di mana ia bermain penuh di dua pertandingan uji coba melawan Polandia dan Austria.
Sumber : The Athletic
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.