Kompas TV regional berita daerah

Sudah Antre Panjang, Sopir Tidak Dapat Solar

Kompas.tv - 30 Maret 2022, 15:32 WIB
Penulis : Kompastv Lampung

LAMPUNG, KOMPAS.TV ­– Antrean kendaraan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis solar masih tampak terjadi di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Kota Bandar Lampung.

Sejumlah antrean ini terpantau pada Rabu (30/3/2022) siang di beberapa kawasan SPBU Way Halim, Kali Balok, dan Antasari.

Baca Juga: Solar Langka Akibatkan Antrean Hingga 1 Kilometer

Salah satu sopir truk mengungkapkan, kendati telah mengantre berjam-jam. Namun tak jarang, para sopir masih tak kebagian solar dan harus mengantre ulang keesokan harinya.

Kelangkaan solar ini pun dinilai menghambat kendaraan ekspedisi yang harus mengirimkan barang ke sejumlah wilayah.

“Ini sudah antre dari pagi, tapi belum dapat (solar),” kata Rudi sopir truk fuso.

Baca Juga: Penumpang Bus di Terminal Rajabasa Mulai Meningkat

Kelangkaan BBM jenis solar ini sudah terjadi sejak beberapa pekan terakhir dan diharapkan ketersediaan solar dapat kembali normal.

#solarlangka #antreansolar #antreantruk




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x