JAKARTA, KOMPAS.TV - Harga emas yang dijual Antam dan Pegadaian mengalami penurunan harga pada hari ini, Rabu (30/3/2022). Mengutip situs Logammulia, harga emas Antam hari ini turun Rp2.000 per gram, setelah kemarin juga turun Rp14.000 per gram. Sehingga, kini harga emas Antam berada di level Rp983.000 per gram.
Penurunan juga terjadi di komoditas emas yang dijual di Pegadaian. Harga emas di dalam negeri memang terpengaruh dari sentimen negatif global. Yaitu proses dialog Rusia-Ukraina dan menguatnya sinyal kenaikan suku bunga acuan Amerika Serikat.
Masyarakat selama ini memilih emas sebagai aset aman atau safe haven, selain tentunya dollar AS. Nah, begitu dollar AS menguat imbas sentimen kenaikan bunga acuan, otomatis harga emas akan menurun.
Begitu juga proses dialog yang terjadi antara Rusia dengan Ukraina. Jika kesepakatan damai tercapai, akan meredam tensi geopolitik dunia sehingga pasar akan kembali melirik aset-aset yang bukan safe haven, seperti saham dan obligasi.
Baca Juga: KPPU: Merger Gojek-Tokopedia Tidak Melanggar Persaingan Usaha
Berikut adalah rincian harga emas Antam (30/3) dikutip dari Logammulia.com:
Emas batangan 0,5 gram Rp 541.000
Emas batangan 1 gram Rp 983.000
Emas batangan 2 gram Rp 1.906.000
Emas batangan 3 gram Rp 2.834.000
Emas batangan 5 gram Rp 4.690.000
Emas batangan 10 gram Rp 9.325.000
Emas batangan 25 gram Rp 23.187.000
Emas batangan 50 gram Rp 46.295.000
Emas batangan 100 gram Rp 92.512.000
Emas batangan 250 gram Rp 231.015.000
Emas batangan 500 gram Rp 461.820.000
Emas batangan 1000 gram Rp 923.600.000
Berikut adalah harga emas yang dijual di Pegadaian, dikutip dari laman resmi Pegadaian (30/3):
Emas batangan 0,5 gram: Rp 565.000
Emas batangan 1 gram: Rp 1.024.000
Emas batangan 2 gram: Rp 1.987.000
Emas batangan 3 gram: Rp 2.954.000
Emas batangan 5 gram: Rp 4.887.000
Emas batangan 10 gram: Rp 9.715.000
Emas batangan 25 gram: Rp 24.157.000
Emas batangan 50 gram: Rp 48.231.000
Emas batangan 100 gram: Rp 96.380.000
Baca Juga: Gantikan Premium Jadi BBM Penugasan, Segini Harga Pertalite
Berikut harga emas Antam Retro di Pegadaian (30/3):
Emas batangan 0,5 gram: Rp 526.000
Emas batangan 1 gram: Rp 984.000
Emas batangan 2 gram: Rp 1.950.000
Emas batangan 3 gram: Rp 2.896.000
Emas batangan 5 gram: Rp 4.813.000
Emas batangan 10 gram: Rp 9.565.000
Emas batangan 25 gram: Rp 23.775.000
Emas batangan 50 gram: Rp 47.465.000
Emas batangan 100 gram: Rp 94.845.000
Berikut harga emas UBS di Pegadaian hari ini (30/3):
Emas batangan 0,5 gram: Rp 528.000
Emas batangan 1 gram: Rp 990.000
Emas batangan 2 gram: Rp 1.963.000
Emas batangan 5 gram: Rp 4.850.000
Emas batangan 10 gram: Rp 9.649.000
Emas batangan 25 gram: Rp 24.073.000
Emas batangan 50 gram: Rp 48.045.000
Emas batangan 100 gram: Rp 96.052.000
Emas batangan 250 gram: Rp 240.058.000
Emas batangan 500 gram: Rp 479.549.000
Emas batangan 1000 gram: Rp 958.062.000
Sumber :
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.