Kompas TV feature tips, trik, dan tutorial

Cara Daftar KIP Kuliah untuk UTBK-SBMPTN 2022, Biaya Gratis Sampai Lulus

Kompas.tv - 30 Maret 2022, 11:45 WIB
cara-daftar-kip-kuliah-untuk-utbk-sbmptn-2022-biaya-gratis-sampai-lulus
Foto ilustrasi mendaftar KIP Kuliah. Berikut ini cara mendaftar KIP Kuliah untuk UTBK-SBMPTN 2022. (Sumber: Pixabay)
Penulis : Dian Nita | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Bantuan program Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah Merdeka 2022 bisa digunakan untuk mendaftar UTBK SBMPTN 2022.

Oleh karena itu siswa yang tidak lolos SNMPTN 2022 tidak perlu khawatir, karena program KIP Kuliah berlaku juga untuk pendaftaran SBMPTN.

Kepala Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puslapdik) Kemendikbud Ristek Abdul Kahar mengatakan, KIP Kuliah bisa untuk mendaftar di perguruan tinggi negeri (PTN) dan perguruan tinggi swasta (PTS). 

Sejumlah jalur masuk perguruan tinggi tersebut yakni Seleksi Nasional Masuk Politeknik Negeri (SNMPN), Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN), Seleksi Bersama Masuk Politeknik Negeri (SBMPN), seleksi Mandiri PTN, hingga seleksi Mandiri PTS.

Bagi yang lolos menjadi penerima KIP Kuliah maka siswa bisa mengikuti SBMPTN 2022 secara gratis.

Baca Juga: Tak Lolos SNMPTN? Ini Jurusan Sepi Peminat di UGM dan UI, Bisa untuk Daftar SBMPTN

"Calon mahasiswa penerima KIP Kuliah Merdeka yang akan mendaftar dibebaskan dari biaya pendaftaran UTBK SBMPTN, dan dibebaskan dari biaya kuliah semester hingga lulus," ujar Kahar.

Selain kuliah gratis sampai lulus, penerima KIP juga akan mendapat uang setiap bulan untuk biaya hidup.

"Selain itu, mahasiswa juga akan mendapatkan biaya hidup setiap bulannya," lanjutnya.

Cara Daftar KIP Kuliah untuk UTBK-SBMPTN

Pendaftaran akun KIP Kuliah masih dibuka mulai 2 Februari hingga 31 Oktober 2022 melalui laman resmi https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id/

"Syarat-syarat yang digunakan untuk mendaftar KIP kuliah ini ialah beberapa dokumen, seperti data diri, Nomor Induk Siswa Nasional (NISN), Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN), dan Nomor Induk Kependudukan (NIK)," ucap Kahar

Hanya dengan satu kali mendaftar, KIP Kuliah bisa digunakan untuk semua jenis seleksi jalur dan dapat digunakan sepanjang tahun selama masa pendaftaran masuk PTN ataupun PTS.

“Kalau tidak lolos SNMPTN, dari sekarang bisa menggunakan akun yang sama untuk SBMPTN tinggal centang karena di pendaftaran KIP kuliah tidak harus keluar masuk, mendaftar SNMPTN tidak lulus lalu mendaftar lagi SBMPTN," ungkap Kahar.

Baca Juga: 7 Jurusan Kuliah yang Menjanjikan, Peluang Kerja Terbuka Lebar untuk Lulusannya

Untuk memudahkan siswa, berikut cara daftar KIP Kuliah untuk SBMPTN 2022

Bagi yang belum daftar KIP Kuliah

  • Kunjungi laman https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id/
  • Klik “Daftar Baru”
  • Isi data NIK, NISN, NPSN, dan alamat e-mail yang aktif
  • Sistem KIP Kuliah selanjutnya akan melakukan validasi NIK, NISN dan NPSN serta kelayakan mendapatkan KIP Kuliah
  • Jika proses validasi berhasil, siswa akan menerima Nomor Pendaftaran dan Kode Akses ke alamat e-mail yang didaftarkan. Maka dari itu peserta diharapkan menggunakan e-mail yang aktif agar dapat menerima kode akses
  • Proses selanjutnya ikuti petunjuk di bawah.

Baca Juga: Simak Syarat dan Cara Daftar KIP Kuliah, Bantuan Rp12 Juta untuk Program Studi Akreditasi A

Bagi yang sudah daftar KIP Kuliah

  • Login ke https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id/siswa/auth/login menggunakan Nomor Pendaftaran dan Kode Akses untuk menyelesaikan proses pendaftaran KIP Kuliah
  • Kemudian pilih proses seleksi yang diikuti, dalam hal ini pilih UTBK - SBMPTN
  • Siswa menyelesaikan proses pendaftaran di portal KIP Kuliah hingga selesai
  • Selanjutnya, peserta dapat login ke akun LTMPT untuk melanjutkan proses pendaftaran UTBK SBMPTN https://portal.ltmpt.ac.id./ 
  • Pada menu biaya pendaftaran, peserta KIP tidak perlu membayar dan dapat langsung menekan tombol "Ambil Kartu Peserta"

Bagi peserta yang dinyatakan diterima di Perguruan Tinggi dapat dilakukan verifikasi lebih lanjut oleh Perguruan Tinggi sebelum diusulkan ke Puslapdik sebagai calon mahasiswa penerima KIP Kuliah.

Pengumuman penetapan penerima KIP Kuliah dilaksanakan mulai 1 Juli hingga 31 Oktober 2022.

Sementara, pendaftaran UTBK-SBMPTN 2022 dibuka 23 Maret dan akan ditutup pada 15 April.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x