Kompas TV regional peristiwa

Pencarian Kakak Beradik Hanyut di Pantai Glagah Kulon Progo Berlanjut, Cuaca Bersahabat

Kompas.tv - 28 Maret 2022, 16:05 WIB
pencarian-kakak-beradik-hanyut-di-pantai-glagah-kulon-progo-berlanjut-cuaca-bersahabat
Tim SAR melanjutkan pencarian kakak beradik hanyut di Pantai Glagah Kulon Progo, Senin (28/3/2022). (Sumber: dok Basarnas DIY)
Penulis : Switzy Sabandar | Editor : Iman Firdaus

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV- Tim SAR melanjutkan pencarian kakak beradik hanyut di Pantai Glagah Kulon Progo, Senin (28/3/2022). Pada hari kedua operasi SAR 2 yang melibatkan 50 personel gabungan, pencarian korban hanyut dilakukan mulai pukul 07.00 WIB.

Menurut Koordinator Operasi SAR 2 Arif Rahman, cuaca hari kedua saat pencarian kakak beradik hanyut di Pantai Glagah Kulon Progo cerah. Ombak juga cukup bersahabat.

“Penyisiran dilakukan dari lokasi kejadian ke arah barat menuju Pantai Congot oleh SRU 1,” ujarnya.

Baca Juga: Dua Wisatawan Kakak Beradik Hanyut di Pantai Glagah Kulonprogo, Begini Kronologinya

Sementara, SRU 2 memantau di sekitar muara sampai tempat pelelangan ikan (TPI) dan SRU 3 menyisir muara Sungai Serang di Pantai Glagah ke arah  timur sampai Pelabuhan Tanjung Adikarto. Mereka memakai perahu jukung milik SAR Linmas Glagah.

Kejadian kakak beradik hilang hanyut di Pantai Glagah terjadi pada Minggu (27/3/2022) sekitar pukul 12.48 WIB. Ketika itu, Ivander Tristan Zahwan (9) dan Oktafiansah Rahmadan Zahwan (18) sedang berkunjung ke Pantai Glagah bersama dengan kedua orangtuanya, Dedi Dwi Purwanto  (41) dan Herlina Indah Widiastuti (41).

Ivander ketika itu sedang duduk di pinggir pantai. Tiba-tiba, ombak besar datang dan ia terseret sampai ke bibir pantai. Sang kakak yang berada di dekatnya hendak menolong.

Baca Juga: Pemudik Diisolasi di Kios Pantai Glagah Yogyakarta

Oktafinasah sudah berhasil menggenggam adiknya, namun mereka terseret arus ke selatan dan terimbas ombak besar sehingga masuk ke palung laut. Keduanya pun terpisah dan hilang.

Personel Sar Linmas Glagah sempat menolong kakak beradik hanyut itu, namun karena ombak besar, korban keburu hilang.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x