Kompas TV regional berita daerah

Pemprov Gorontalo Gelar Vaksinasi Berhadiah Minyak Goreng

Kompas.tv - 16 Maret 2022, 14:03 WIB
Penulis : KompasTV Gorontalo

GORONTALO, KOMPAS TV - Pemerintah Provinsi Gorontalo, bekerja sama dengan Polda Gorontalo dan Binda Gorontalo kembali menggelar vaksinasi massal pada Selasa siang.

Vaksinasi yang digelar di Mapolda Gorontalo menyasar anak usia 6 tahun hingga lanjut usia.

Dalam vaksinasi massal ini Pemprov Gorontalo kembali membagikan minyak goreng dan beras secara gratis kepada warga.

Namun warga yang diberikan minyak goreng ini adalah warga yang telah divaksinasi dosis kedua dan dosis ketiga atau booster.

Gubernur Gorontalo Rusli Habibie mengatakan, vaksinasi berhadiah minyak goreng ini dilakukan selain untuk mempercepat vaksinasi dosis kedua dan tiga, juga untuk membantu masyarakat yang masih kesulitan mencari minyak goreng.

Dalam vaksinasi massal ini Pemprov Gorontalo menyiapkan 2 ribu beras berkuran 5 kilogram dan 2 ribu liter minyak goreng.

Rusli berharap dengan ada vaksinasi massal ini dosis kedua bisa mencapai 70 persen pada akhir Maret mendatang.

 

#vaskinasi

#minyakgoreng

#pemprovgorontalo




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x