Kompas TV regional peristiwa

Wuih, Penonton MotoGP Mandalika Dapat Fasilitas Bus Gratis, Ini Rute dan Jadwalnya

Kompas.tv - 14 Maret 2022, 18:19 WIB
wuih-penonton-motogp-mandalika-dapat-fasilitas-bus-gratis-ini-rute-dan-jadwalnya
Suasana di lokasi MotoGP Mandalika. (Sumber: Kompas.com/KARNIA SEPTIA KUSUMANINGRUM)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Edy A. Putra

MATARAM, KOMPAS.TV - Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) telah menyediakan 278 unit bus gratis untuk mengangkut para penonton MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika pada 18-20 Maret 2022.

Akomodasi bus gratis ini tersebar di beberapa titik seperti di Kota Mataram dan Kabupaten Lombok Barat. Tiap bus akan berangkat dari masing-masing titik dengan jam operasional yang telah ditentukan.

Melansir akun Facebook resmi Pemprov NTB, berikut rute dan jadwal bus gratis untuk penonton MotoGP Indonesia di Sirkuit Mandalika.

Baca Juga: Hindari Penyebaran Covid-19, Hotel di NTB Terapkan Protokol Kesehatan Ketat Jelang MotoGP Mandalika

  • Pelabuhan Bangsal (KLU) ke Mandalika pukul 06.30-12.00 WITA dan Mandalika ke Bangsal pukul 16.00-22.00 WITA.
  • Ex Bandara Selaparang (Mataram) ke Mandalika pukul 06.30-12.00 WITA dan Mandalika ke Ex Bandara Selaparang pukul 16.00-22.00 WITA.
  • Pelabuhan Lembar/ Gili Mas (Lombok Barat) ke Mandalika pukul 06.30-12.00 WITA dan Mandalika ke Pelabuhan Lembar/ Gili Mas  pukul 16.00-22.00 WITA.
  • Pelabuhan Kayangan (Lombok Timur) ke Mandalika pukul 06.30-12.00 WITA dan Mandalika ke Kayangan pukul 16.00-22.00 WITA.
  • Bandara Lombok ke Mandalika pukul 06.30-12.00 WITA dan Mandalika ke Bandara Lombok pukul 16.00-22.00 WITA.

Khusus untuk tanggal 20 Maret 2022, jadwal pelayanan bus gratis akan dilayani hingga pukul 23.00 WITA.

Perlu diketahui, masyarakat yang ingin menikmati fasilitas ini harus memiliki tiket MotoGP dan mematuhi persyaratan seperti menerapkan protokol kesehatan dengan ketat.

Selain itu bagi masyarakat yang belum menerima vaksinasi dua kali dan/atau booster, wajib menunjukkan hasil tes negatif Covid-19.

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi NTB Lalu Mohammad Faozal menyebutkan, ratusan unit bus tersebar di lima titik pemberangkatan menuju Parkir Barat dan Parkir Timur, Sirkuit Mandalika.

Faozal menyatakan pihaknya telah menyiapkan 181 bus untuk mengangkut penonton ke lokasi pintu masuk menuju tribun.

Baca Juga: Camping Ground di Pinggir Pantai Kuta Lombok jadi Solusi Akomodasi Penonton MotoGP Mandalika

"181 bus ke gate 1, gate 2 dan gate 3. Itu dari parkir Timur dan parkir Barat," Kata Faozal dikutip dari Kompas.com, Senin.

Ia menambahkan, sekitar 60.000 lebih tiket untuk hari ketiga balapan MotoGP yang berlangsung pada Minggu (20/3/2022), telah terjual.

Pihaknya optimistis akomodasi yang telah disiapkan mencukupi untuk mengangkut seluruh penonton MotoGP.



Sumber : Pemprov NTB/Kompas.com



BERITA LAINNYA



Close Ads x