PALEMBANG, KOMPAS.TV - Melaju dengan kecapatan tinggi di permukiman warga, sebuah mobil minibus tabrak dua warga di Palembang, Sumatera Selatan.
Sebuah minibus, diceburkan warga ke sungai Jembatan Gledek, Kelurahan 9 Sampai 13 Ilir, Palembang, karena ugal-ugalan, dan menabrak dua orang warga.
Sempat ingin kabur, tetapi pengendara mobil terhenti karena ada acara pernikahan yang tepat berada di tengah jalan.
Takut diamuk massa, tiga orang di dalam mobil keluar, dan meninggalkan mobil.
Dua warga yang ditabrak, dibawa ke rumah sakit karena luka parah.
Setelah memakan waktu kurang lebih tiga jam, minibus yang diceburkan warga ke sungai di kawasan perbatasan Sembilan Ilir Hingga 13 Ilir Palembang berhasil diangkat oleh petugas Dinas Perhubungan Kota dan polisi dari Polrestabes Palembang dengan cara ditarik menggunakan mobil derek.
Proses pengangkatan sempat terkendala cuaca.
Sebelumnya minibus berada di sungai 11 jam setelah diceburkan oleh warga yang kesal lantaran melaju dengan kecepatan tinggi hingga menabrak dua orang warga.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.