Kompas TV regional berita daerah

Kasus Dugaan Keracunan Gas, Polisi Periksa Saksi-Saksi

Kompas.tv - 8 Maret 2022, 22:30 WIB
Penulis : KompasTV Medan

MADINA, KOMPAS.TV - Petugas Polres Mandailing Natal, melakukan penyelidikan kasus puluhan warga yang diduga keracunan gas di Desa Sibanggor Julu Kecamatan Lembah Sorik Marapi. Akibat peristiwa ini 58 warga terpaksa menjalani perawatan di rumah sakit. 

Petugas kepolisian mulai melakukan penyelidikan dengan memintai keterangan warga desa dan korban yang diduga keracunan gas. Petugas juga telah memasang garis polisi di lokasi kejadian. 

Warga diduga terpapar gas H2s, saat petugas dari perusahaan panas bumi
PT Sorik Marapi Geothermal Power melakukan aktifitas pengetesan sumur pengeboran panas bumi. 

Hingga saat ini belum ada konfirmasi resmi dari pihak perusahaan terkait peristiwa ini. 

Sebelumnya pada Minggu (6/3) puluhan warga terpaksa dibawa ke rumah sakit karena mengeluhkan sesak nafas disertai mual. Kuat dugaan warga terpapar gas H2S akibat aktivitas dari perusahaan panas bumi tersebut. (*)

#keracunangas #panasbumi #madina #polresmadina #sumut #sumaterautara #sumut #medan #beritamedan #beritadaerah




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x