Kompas TV nasional peristiwa

Panglima TNI Jenderal Andika Mutasi 100 Pati TNI, 27 Jenderal Tinggalkan Militer, Ini Nama-namanya

Kompas.tv - 1 Maret 2022, 10:40 WIB
panglima-tni-jenderal-andika-mutasi-100-pati-tni-27-jenderal-tinggalkan-militer-ini-nama-namanya
Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo menerima alih komando dan pengendalian Komando Pertahanan Udara Nasional (Kohanudnas) dari Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa di Aula Gatot Soebroto, Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (26/1/2022). (Sumber: Dispenau)
Penulis : Tito Dirhantoro | Editor : Purwanto

JAKARTA, KOMPAS.TV - Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa melakukan mutasi di tubuh TNI. Tercatat, ada 100 perwira tinggi atau Pati TNI yang terkena mutasi.

Mutasi tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/179/II/2022 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan TNI.

Baca Juga: Panglima TNI Sentil Danpuspom soal Kasus Pelanggaran HAM di Paniai: Tak Perlu Mengatur Pemeriksaan

Adapun Surat Keputusan Panglima TNI itu ditetapkan dan ditandatangani oleh Kepala Sekretariat Umum TNI Brigadir Jenderal Edy Rochmatullah tertanggal 25 Februari 2022.

Dalam surat yang sama, terdapat keterangan yang menyatakan akan ada perbaikan apabila terjadi kekeliruan dalam keputusan ini di kemudian hari.

"Apabila di kemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam keputusan ini, akan diadakan pembetulan sebagaimana mestinya," demikian bunyi catatan dalam surat tersebut yang dikutip pada Selasa (1/3/2022).

Dari 100 Pati TNI yang dimutasi, terdapat 27 Pati di antaranya yang berasal akan segera meninggalkan dinas militer karena memasuki masa purna tugas atau pensiun.

Baca Juga: Batas Usia Pensiun TNI Digugat agar Sama Seperti Polri, Panglima TNI Andika Minta Hakim MK Adil

Mereka yang akan meninggalkan dinas kemiliteran itu diketahui berasal dari tiga matra yakni TNI AD, TNI AL, dan TNI AU.

Dari 27 nama tersebut, salah satu di antaranya Inspektur Jenderal Kementerian Pertahanan (Kemenhan) Letnan Jenderal Ida Bagus Purwalaksana.

Sebelum resmi pensiun dari TNI, jenderal bintang tiga itu lebih dulu digeser menjadi Pati Mabes TNI Angkatan Darat.

Berikut ini nama-nama 27 Pati TNI yang segera memasuki masa pensiun:

Baca Juga: Panglima TNI akan Dirikan Kodam Baru di IKN Nusantara, Butuh 30-50 Ribu Personel

1. Letjen Ida Bagus Purwalaksana, dari Irjen Kemenhan menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun).

2. Mayjen Aribowo Teguh Santoso, dari Wakil Rektor II Bidang Umum dan Keuangan Unhan menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun).

3. Marsma Heraldy Dumex Dharma, dari Kepala Biro Perencanaan Settama Lemhannas menjadi Pati Mabes TNI AU (dalam rangka pensiun).

4. Laksma Rusmana, dari Bandep Ur Pertahanan dan Keamanan Debang Setjen Wantannas menjadi Pati Mabes TNI AL (dalam rangka pensiun).

5. Laksma Setadiono Rianto, dari Danpusdikbangpers Kodiklat TNI menjadi Pati Mabes TNI AL (dalam rangka pensiun).




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x