YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Invasi yang dilakukan oleh Rusia terhadap Ukraina dalam beberapa waktu belakangan menimbulkan berbagai dampak.
Salah satunya dialami oleh tim nasional sepak bola Rusia di berbagai ajang.
Pasalnya, timnas Rusia terancam akan mendapatkan banyak sanksi dari Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA).
Dilansir dari laman resmi FIFA, Senin (28/2/2022) setidaknya ada tiga larangan yang diberikan FIFA kepada timnas Rusia.
Larangan pertama adalah laga kandang timnas Rusia akan diadakan di tempat netral.
Selain itu, para pendukung Rusia juga tidak akan diperkenankan untuk hadir ke stadion jika timnas Rusia bermain.
Larangan kedua, timnas Rusia tidak boleh mengibarkan bendera dan mengumandangkan lagu kebangsaan sebelum pertandingan dimulai.
Kemudian, larangan terakhir yang diberikan kepada timnas Rusia adalah tidak boleh menggunakan nama negara selama bertanding.
Timnas Rusia akan menggunakan nama federasi sepak bola mereka, yakni Football Union of Russia (RFU).
Baca Juga: Imbas Rusia Serang Ukraina, BWF Batalkan Semua Turnamen di Rusia
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.