Kompas TV olahraga kompas sport

Pakai Motor Lama, Bastianini Yakin Bisa Melejit pada MotoGP 2022

Kompas.tv - 21 Februari 2022, 19:32 WIB
pakai-motor-lama-bastianini-yakin-bisa-melejit-pada-motogp-2022
Pebalap Gresini Racing, Enea Bastianini saat tes pramusim MotoGP di Sirkuit Pertamina Mandalika. (Sumber: TWITTER.COM/BESTIA23 )
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Fadhilah

KOMPAS.TV - Pembalap Gresini Racing, Enea Bastianini, mengungkapkan harapannya sebelum memulai musim keduanya di kelas MotoGP.

Enea Bastianini telah menyelesaikan dua tes pramusim MotoGP 2022 di Sepang dan Mandalika dengan hasil yang cukup baik.

Melaju di atas Ducati Desmosedici, Bastianini merasa cukup puas dengan kinerjanya meski menggeber motor versi lawas.

Dengan potensi yang ada, Enea Bastianini bahkan langsung melejit dan menorehkan waktu cukup menjanjikan pada tes pramusim.

Baca Juga: Tenang, Penonton MotoGP Mandalika Minim Budget Disiapkan Fasilitas 1.000 Tenda

Sebagai informasi, Gresini Racing menjadi satu-satunya tim satelit Ducati yang tidak mendapatkan jatah motor Desmosdici keluaran terbaru.

Pada tahun lalu, performa Enea Bastianini cukup mengesankan jelang MotoGP 2021 berakhir dengan raihan dua podiumnya di Sirkuit Misano.

Bastianini akan membuktikan dirinya mampu kompetitif meski hanya menggunakan motor lama.

Terlebih dengan tekadnya yang ingin menjadi pembalap Ducati pabrikan sebagai tandem Fransesco Bagnaia pada MotoGP 2023.

Namun, hal itu tentunya tidak akan berjalan mudah, Bastianini harus bersaing dengan Jack Miller dan Jorge Martin sebagai pesaing terdekatnya.

“Motor saya juga lebih kompetitif. Saya merasa lebih baik di setiap sesi, dengan Ducati saya bisa cepat dan bekerja lebih baik dengan orang-orang di tim,” kata Bastianini dilansir dari Motosan.

Baca Juga: Sandiaga Uno Tawarkan Paket Nonton MotoGP Mandalika Rp1,5 Juta dari Gili Tramena

Bastianini mengakui, cukup kesulitan dengan beradaptasi pada musim pertamanya di MotoGP dengan motor lama.

Kendati demikian, kini Bastianini yakin telah membuat kemajuan dan bisa beradaptasi dengan baik.

“Sekarang saya lebih kompetitif dan saya harap balapan pertama di Qatar, kami bisa melakukan pekerjaan dengan baik,” kata Bastianini.

Bastianini sama sekali tidak mengeluh dengan motor Desmosedici GP 21, malah beruntung bisa menggunakannya untuk MotoGP 2022.

“Saya langsung menyukai Ducati GP21, perasaannya sangat bagus. Saya bisa cepat di mana-mana, dari Jerez ke Sepang hingga ke Mandalika,” ujar Bastianini.

Balapan pertama musim 2022 akan segera bergulir kurang dari dua pekan yaitu pada 6-8 Maret di Sirkuit Losail, Qatar.

Baca Juga: Tes di Mandalika Bikin Marc Marquez Ketar-ketir Hadapi MotoGP 2022




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x