Kompas TV regional hukum

Pelaku Begal Terhadap Anggota Polisi di Bekasi Ditangkap

Kompas.tv - 16 Februari 2022, 11:25 WIB
pelaku-begal-terhadap-anggota-polisi-di-bekasi-ditangkap
Ilustrasi: aksi begal merampok korban. (Sumber: Gridmotor.id)
Penulis : Baitur Rohman | Editor : Purwanto

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kepolisian Resor Metro Bekasi Kota menyatakan telah menangkap orang yang diduga membegal anggota Korps Brigade Mobil Aiptu Edi.

"Alhamdulillah (sudah tertangkap)," kata Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Bekasi Kota Kompol Alexander Yuriko, Rabu (16/2/2022), dikutip Kompas.com.

Namun demikian, Alexander belum dapat memberikan keterangan lebih lanjut mengenai detail penangkapan dan identitas pelaku. Ia juga tak menyebut jumlah orang yang telah ditangkap.

"Nanti dijelaskan detilnya di press conference ya," imbuh Alexander.

Pada Selasa (15/2/2022) dini hari, begal beraksi di kawasan Jalan Raya Kranggan, Jatisampurna, Bekasi. 

Baca juga: Polisi Jadi Korban Begal di Jatisampurna Bekasi

Aipda Edi sedang melintas di Jalan Raya Kranggan pada Selasa sekitar pukul 02.00 WIB. Ia dipepet tiga pelaku yang mengendarai sepeda motor.

Aiptu Edi berusaha melawan saat kendaraan hendak dirampas. Namun ia terluka bacok pada tangan sebelah kiri hingga ke bagian punggung.

Setelah melukai Aiptu Edi, pelaku langsung kabur membawa sepeda motor milik korban dan meninggalkan korban tergeletak di pinggir jalan.

Sarwono (52), anggota Perlindungan Masyarakat Kelurahan Jatiraden, Kecamatan Jatisampurna, menemukan Aipda Edi dalam kondisi luka-luka. 

"Kebetulan saya kan Linmas, tugasnya memang patroli. Saya patroli sekitar pukul 02.00 karena jam segitu memang lagi rawan. Waktu saya patroli, saya lihat ada orang sedang bersandar di tembok, minta pertolongan," ucap Sarwono saat ditemui wartawan, Selasa (15/2/2022).

Begitu melihat Aipda Edi dalam kondisi lemas dan berlumuran darah, Sarwono bergegas menghubungi ketua RT setempat untuk meminta bantuan tambahan.

"Saya telepon pak RT sebanyak dua kali, tidak lama dari telepon kedua, pak RT datang dan ikut membantu membawa korban ke rumah sakit," ucap Sarwono.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x