SOLO, KOMPAS.TV - Dua pertandingan pertama pekan 24 Liga 1 2021-22 yang digelar Kamis (10/2/2022) sore WIB telah diketahui hasilnya.
Persik Kediri sukses menahan imbang Persipura Jayapura, sementara Barito Putera mampu membekuk PSIS Semarang.
Pertama, duel Persipura vs Persik yang berlangsung di Stadion Kompyang Sujana pukul 15.15 WIB, berkesudahan dengan skor imbang tanpa gol.
Menilik statistik pertandingan, Mutiara Hitam memang tampil lebih dominan ketimbang Persik.
Anak asuh Alfedro Vera sebenarnya mampu menciptakan 12 peluang mencetak gol dari total 55 persen penguasaan bola.
Tetapi 5 peluang on target mereka belum cukup memberikan gol.
Baca Juga: Gegara Covid-19 Lagi, Duel Persija vs Madura United Pekan 24 Liga 1 Resmi Ditunda
Hasil ini membuat Persipura gagal naik ke peringkat 14 klasemen menggeser Persikabo.
Sementara itu, Persik Kediri tertahan di posisi ke-12 dengan raihan 27 poin dari 24 penampilan.
Sumber : ligaindonesiabaru.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.