Kompas TV olahraga kompas sport

MotoGP 2022, Perjuangan Marc Marquez Resmi Berlanjut ke Sirkuit Mandalika NTB

Kompas.tv - 7 Februari 2022, 20:43 WIB
motogp-2022-perjuangan-marc-marquez-resmi-berlanjut-ke-sirkuit-mandalika-ntb
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada sesi kualifikasi MotoGP Austria 2021 di Red Bull Ring, Sabtu (14/8/2021). (Sumber: MOTOGP.COM)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Deni Muliya

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Marc Marquez kini sudah menyelesaikan tugasnya untuk menguji coba motor terbaru RC213V pada tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Sepang, Malaysia.

Tes tersebut juga menjadi penjajakan bagi fisik Marc Marquez yang sebelumnya tak bisa mengaspal sejak dua seri terakhir MotoGP 2021 akibat diplopia.

Dalam tes pramusim yang digelar pada 5-6 Februari 2022, Marc Marquez belum mampu menandingi kecepatan Enea Bastianini dari Gresini Racing yang menempati posisi tercepat.

Enea Bastianini menempati posisi teratas setelah membukukan waktu lap terbaik 1 menit 58,131 detik.

Adapun pembalap berjuluk Baby Alien itu berada di urutan kedelapan dengan terpaut 0,201 detik dari Enea Bastianini.

Selama menjalani sesi tes pramusim itu, Marc Marquez juga tak luput dari nasib sial di mana dia mengalami kecelakaan.

Baca Juga: Daftar Pembalap yang Ikut Tes Pramusim MotoGP di Mandalika: Ada Fabio Quartararo hingga Marc Marquez

Kendati begitu, kondisi Marquez baik-baik saja dan tidak mengalami masalah serius.

Setelah itu, Marquez akan melanjutkan petualangan untuk mencari sentuhan terbaik pada RC213V di Sirkuit Mandalika.

Sirkuit yang berlokasi di Nusa Tenggara Barat tersebut akan menjadi destinasi selanjutnya tes pramusim MotoGP 2022 pada 11-13 Februari mendatang.

Sembari bercerita mengenai kejadian di Sepang, pembalap 28 tahun itu berharap dapat memahami lebih baik motor terbaru milik Honda di Sirkuit Mandalika.

Baca Juga: Pembalap dan Ofisial MotoGP Mandalika Tak Diwajibkan Karantina

"Tes yang paling sulit adalah di sini di Malaysia. Ini adalah sirkuit yang sangat menuntut fisik. Ini adalah ujian yang paling sulit," kata Marquez, dilansir dari Motosan, Senin (7/2/2022).

"Sekarang kami mempunyai waktu istirahat empat hari dan lalu ke Mandalika untuk melakukan lebih banyak lap dengan motor. Saya ingin memahami motor ini dan menjadi cepat lagi, jadi saya senang ada tes lagi," katanya melanjutkan.

Marquez kemudian memastikan bahwa kondisi fisiknya sudah membaik, sehingga memutuskan untuk tampil pada tes pramusim MotoGP 2022.

"Penglihatan saya sudah membaik karena jika tidak baik, saya tidak akan ada di sini," kata Marquez.

"Tapi memang benar bahwa bahu saya kekuatan dan rasa sakitnya berkurang, bukan ketidaknyaman, justru lebih stabil," tuturnya.

"Secara logika kami bekerja untuk memperjuangkan gelar dunia tahun ini dan mentalitasnya sama seperti biasa: Bertarung seolah-olah itu adalah gelar dunia pertama," imbuhnya.

Baca Juga: 2 Kali Jatuh, Marc Marquez Tempati Posisi 8 pada Hari Pertama Tes Pramusim Sepang




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x