SORONG, KOMPAS.TV - Polair Polres Sorong kota berhasil menggagalkan pengiriman 3 kontainer kayu di pelabuhan laut Sorong. Kayu ini kemudian diserahkan ke dinas kehutanan Provinsi Papua Barat untuk diperiksa lebih lanjut.
Kejadian penangkapan ini berawal dari ada kecurigaan anggota Polair di pelabuhan, terhadap 3 kontainer yang berisi kayu kurang lebih berjumlah 45 kubik. Kemudian kontainer berisi kayu-kayu ini diamankan, untuk pemeriksaan berkas lebih lanjut.
Dinas kehutanan Provinsi Papua Barat nantinya akan mencocokkan surat izin pengiriman kayu ini terlebih dahulu, jika berkas yang dibawa telah sesuai, maka kayu ini akan dikirim.
Sementara sang pemilik kayu sendiri mengaku sudah melalui proses, dan tetap bersedia untuk diperiksa oleh dinas kehutanan provinsi Papua Barat melakukan pengecekan kembali.
#SorongPapuaBarat #KayuIlegal #IlegalLogging
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.