Kompas TV entertainment selebriti

Didiagnosis Pembengkakan Jantung, Roy Kiyoshi: Aku Down Banget Denger Kabar Itu

Kompas.tv - 2 Februari 2022, 06:54 WIB
didiagnosis-pembengkakan-jantung-roy-kiyoshi-aku-down-banget-denger-kabar-itu
Roy Kiyoshi didiagnosis mengidap pembengkakan jantung (Sumber: Warta Kota/Arie Puji Waluyo)
Penulis : Dian Nita | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pembawa acara, Roy Kiyoshi mengatakan dirinya kaget saat mengetahui jantungnya mengalami pembengkakan.

Roy Kiyoshi didiagnosis pembengkakan jantung saat melakukan pemeriksaan kesehatan pada 26 Januari 2022.

Saat itu, Roy mengaku tekanan darahnya kerap turun sehingga ia melakukan check up ke dokter.

"Jadi aku ada keluhan, tensi aku turun terus aku cek rontgen ternyata jantung aku ada pembengkakan," ujar Roy Kiyoshi di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat, dikutip dari Grid.id, Rabu (2/2/2022).

Paranormal tersebut menduga, pembengkakan jantung yang dialaminya merupakan faktor keturunan atau genetik.

Baca Juga: Dikabarkan Meninggal Dunia, Roy Kiyoshi akan Laporkan Pembuat Berita Hoaks ke Polisi

"Aku cek rontgen ternyata di jantung aku ada pembengkakan. Kata dokter ada asap-asap tipis gitu," lanjutnya.

Tak bisa dipungkiri, Roy Kiyoshi merasa takut setelah mendengar kabar tersebut. Terlebih ia merupakan tulang punggung keluarga.

"Aku down banget denger kabar itu. Takut, aku kan tulang punggung keluarga dan harus membiayai keluarga," kata pembawa acara Karma The Series itu.

Meskipun ia masih bisa bekerja, namun pria 34 tahun itu mengatakan tubuhnya tak seprima biasanya.

Baca Juga: Ngaku Dihipnoterapi, Roy Kiyoshi Sebut Dirinya akan Meninggal Sebelum Usia 40 Secara Tragis

"Aku masih kuat kerja dan pulang jam tiga pagi. Makanya, pagi itu kalau bangun masih suka kliyengan," ucap Roy Kiyoshi.

Roy mengaku hanya bisa pasrah dan menyerahkan hidupnya pada Tuhan.




Sumber : Grid.id




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x