Kompas TV internasional kompas dunia

Demonstran Geruduk Konsulat Israel di Turki, Tolak Kedatangan Presiden Herzog

Kompas.tv - 1 Februari 2022, 20:36 WIB
demonstran-geruduk-konsulat-israel-di-turki-tolak-kedatangan-presiden-herzog
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mendengarkan Presiden Rusia Vladimir Putin dalam sebuah pertemuan di Bocharov Ruchei, Sochi, Rusia pada 29 September 2021. Pada 26 Januari 2022, Erdogan mengumumkan rencana kunjungan resmi Presiden Israel Isaac Herzog ke Turki pada Februari 2022. (Sumber: Vladimir Smirnov, Sputnik, Kremlin Pool Photo via AP, File)
Penulis : Edy A. Putra | Editor : Vyara Lestari

ISTANBUL, KOMPAS.TV - Konsulat Israel di Istanbul, Turki, didemo massa pada Senin (31/1/2022) kemarin. Demonstrasi tersebut terkait rencana kunjungan Presiden Israel Isaac Herzog ke negara tersebut.

"Kami tidak menginginkan pembunuh bayi (di Turki)," ujar para pengunjuk rasa seperti dilaporkan Press TV. Mereka mendesak pemerintah Turki menolak kedatangan Herzog.

Para demonstran juga meneriakkan yel-yel seperti "Israel pembunuh keluar dari Palestina" dan membawa spanduk-spanduk yang bertuliskan antara lain tulisan "Kami tidak menginginkan Presiden Israel Isaac Herzog di Turki."

"Pertama-tama, Israel adalah negara teroris. Ini adalah hal yang buruk mengundangnya (Herzog) ke negara-negara muslim. Ini benar-benar keliru. Ini pukulan terhadap kaum muslim dan terhadap perjuangan untuk Palestina," tutur Kamuran Umut, salah seorang demonstran.

"Kami mengecam undangan ini. Israel mesti dihancurkan segera karena mereka menindas warga Palestina."

Halil Ayyildiz, seorang demonstran lainnya, mengatakan, "Apa yang bisa dilakukan para pemimpin negara-negara Islam dengan pembunuh yang mewarnai dunia dengan darah dan membunuh bayi-bayi? Kita tidak harus tunduk kepada mereka."

Baca Juga: Parlemen Yunani Ribut Gara-Gara Masker Buatan Turki

Pada 26 Januari lalu, Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mengumumkan rencana kunjungan resmi Herzog ke Turki pada bulan ini.

"Kunjungan ini dapat membuka sebuah bab baru dalam hubungan antara Turki dan Israel," ujar Erdogan dalam wawancara dengan stasiun televisi Turki, NTV, seperti dilansir Daily Sabah.

Erdogan menambahkan, pihaknya "siap untuk mengambil langkah-langkah ke arah Israel di seluruh bidang, termasuk gas alam."

Pada Minggu (30/1/2022) lalu, Presiden Israel tiba di Uni Emirat Arab dalam kunjungan resmi pertama seorang kepala negara Israel.

Kunjungan tersebut dilangsungkan lebih dari satu tahun sejak Abu Dhabi dan Tel Aviv menandatangani perjanjian normalisasi hubungan yang dimediasi Amerika Serikat.

Perjanjian normalisasi tersebut menuai kecaman dari warga Palestina yang memandangnya sebagai sebuah pengkhianatan.

Baca Juga: Amnesty International: Israel Terapkan Apartheid terhadap Bangsa Palestina, PBB Harus Beri Sanksi

 




Sumber : Press TV/Daily Sabah




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x