MALANG, KOMPAS.TV -Tracing dan testing dilakukan oleh Dinas Kesehatan Kota Malang di Sekolah Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Kota Malang, Kamis (20/01/2022).
Total ada 69 orang yang terdiri dari 27 siswa serta 42 guru dan karyawan yang menjalani tes usab di sekolah. Tes ini dilakuan setelah adanya 1 siswa yang terkonfirmasi positif covid-19 yang tertular dari orang tuanya.
Shandy salah satu wali murid yang mengantarkan anaknya menjalani tes menyambut baik upaya yang dilakukan oleh pihak sekolah, dengan melakukan SWAB massal
"Demi kebaikan bersama, agar virus ini tidak menyebar jadi kami aktif untuk datang ke sekolah tepat waktu untuk melaksanakan swab" katanya.
Sementara itu dr Husnul Muarif Kepala Dinas Kesehatan Kota Malang menyebut, bahwa tracing dan testing merupakan salah satu mitigasi dan upaya penanganan saat siswa terpapar covid-19.
"Semua yg ada di kelas itu, guru siswa dilakukan testing. Sekitar 50, kalo ada yang reaktif tindak lanjutnya isolasi mandiri di rumah. Karena ini masih anak anak" terang Husnul pada Kompas TV.
Dari hasil tes SWAB yang dilakukan di sekolah, tidak ditemukan adanya siswa maupun guru yang reaktif.
Meski demikian, pembelajaran daring tetap dilakukan selama 2 pekan ke depan.
#siswapositifcovid #swabmassal
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.