Kompas TV nasional hukum

Polri Belum Putuskan Penangguhan Penahanan Ferdinand Hutahaean, Ini Alasannya

Kompas.tv - 19 Januari 2022, 13:15 WIB
polri-belum-putuskan-penangguhan-penahanan-ferdinand-hutahaean-ini-alasannya
Eks Politikus Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean akhirnya memenuhi pemeriksaan Bareskrim Polri terkait statusnya sebagai terlapor dugaan kasus ujaran bermuatan bermuatan suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA) pada Senin (10/1/2022). (Sumber: Tribunnews.com/ Igman Ibrahim)
Penulis : Baitur Rohman | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Bareskrim Polri menyampaikan pihaknya masih melengkapi berkas perkara eks politikus Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean terkait dugaan ujaran kebencian bermuatan suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA).

"Saat ini proses tersangka FH sedang berproses menuju pemberkasan," kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan kepada wartawan, Rabu (19/1/2022).

Di sisi lain, Ramadhan menuturkan pihaknya masih belum menerima surat permohonan penangguhan penahanan Ferdinand Hutahaean. 

Hingga saat ini, kata Ramadhan, pihaknya masih fokus untuk melengkapi berkas perkara terkait kasus Ferdinand Hutahaean.

"Kita belum bisa mempertimbangkan karena permohonan permintaan penangguhan itu belum kita terima. Proses tuh sedang berjalan menuju pemberkasan," kata Ramadhan.

Sebelumnya, Ronny Hutahaean selaku kuasa hukum Ferdinand Hutahaean menyampaikan, telah mengajukan permohonan penangguhan penahanan kepada Bareskrim Polri.

Baca juga: Kuasa Hukum Ferdinand Hutahaean Ajukan Penangguhan Penahanan karena Alasan Kesehatan

Ronny menjelaskan, alasan pengajuan penangguhan penahanan lantaran Ferdinand disebut sebagai tulang punggung keluarga.

“Kedua, alasan kesehatan yang mana sebelumnya sudah kami sampaikan bahwa sejak tahun 2019 beliau ini adalah menjalani pengobatan secara rutin ya dengan penyakit yang diderita telah menahun dua tahun lebih itulah alasan yang kami ajukan kepada penyidik Bareskrim untuk penangguhan penahanan," terangnya, Senin (17/1/2022), dikutip dari Tribunnews.com.

Keluarga dan pihak lain disebut menjadi penjamin atas permohononan penangguhan penahanan tersebut.

Ronny juga menyampaikan Ferdinand meminta maaf atas cuitannya di media sosial Twitter yang dianggap telah menghina agama. Dia menuturkan kliennya tak bermaksud untuk menyinggung pihak mana pun.

"(Minta maaf) tokoh agama, masyarakat dan orang orang yang tersinggung atau merasa tersakiti tentang cuitan beliau. Sesungguhnya beliau tidak niat apa pun selain menyemangati diri sendiri," ujarnya.

Baca juga: Ferdinand Hutahaean Tulis Permintaan Maaf dari Penjara: Mohon Dimaafkan dan Bimbing Saya




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x