Kompas TV internasional kompas dunia

Kini, Beli Suvenir hingga Mini ATV di Tesla Bisa Pakai Dogecoin

Kompas.tv - 14 Januari 2022, 15:00 WIB
kini-beli-suvenir-hingga-mini-atv-di-tesla-bisa-pakai-dogecoin
Mini ATV untuk anak dari Tesla bisa dibeli menggunakan Dogecoin mulai Jumat, (14/1/2022). (Sumber: Tesla)
Penulis : Dina Karina | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV- Elon Musk benar-benar menepati janjinya, membuat dogecoin sebagai alat pembayaran di Tesla.

Konsumen kini bisa membeli suvenir seperti kepala ikat pinggang dan peluit, serta mini ATV untuk anak dengan dogecoin.

Mengutip laman resmi Tesla, konsumen bisa berbelanja barang-barang tersebut secara online. Tesla menjual kepala ikat pinggang yang dinamakan Giga Texas Belt Buckle seharga 835 doge. Jika dirupiahkan, harga barang itu sekitar Rp2,4 juta (asumsi kurs Rp2.854,7 per doge).

Kemudian ada juga mini ATV 'Cyberquad for Kids' yang dijual 12020 doge atau sekitar Rp34 juta.

Baca Juga: Elon Musk: Tesla Terima Dogecoin untuk Pembayaran

Sebelumnya, Elon Musk menyebut Tesla akan mulai menerima pembayaran dengan dogecoin. Barang yang bisa dibeli di Tesla dengan dogecoin adalah suvenir.

"Tesla akan membuat sejumlah merchandise bisa dibeli dengan menggunakan Doge dan lihat bagaimana kelanjutannya," kata Elon di akun Twitternya, pada pertengahan Desember 2021 lalu.

Selain Tesla, perusahan luar angkasa Elon Musk, SpaceX, juga pernah mengumumkan akan menerima dogecoin sebagai pembayaran untuk meluncurkan 'misi DOGE-1 ke Bulan'.

Baca Juga: Harga Bitcoin Diprediksi Tembus Rp1 Miliar di 2022

 




Sumber : Laman resmi Tesla




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x